Pasuruan
BAJU ADAT ISYANA WARNAI PERINGATAN HARI JADI KE 1091 KABUPATEN PASURUAN
PASURUAN,LINTASDAERAHNEWS.COM - Hari ini Tanggal 18 September 2020, peringatan hari jadi Kabupaten Pasuruan yang ke 1091 terasa berbeda karena diperingati ditengah pandemi Covid-19. Namun demikian, suasana yang berbeda ini tidak mengurangi semangat serta kekhidmatan untuk melaksanakan upacara Bendera yang bertempat di Pendopo Nyawiji Ngesti Wenganing Gusti Kabupaten Pasuruan.
Bertindak sebagai insepektur upacara Bupati Pasuruan KH. Irsyad Yusuf, SE.,M.M.A, dengan mengenakan baju adat “Isyana” serta menerapkan protokol kesehatan dan physical distancing yang aman dari Covid-19 seperti memakai masker dan menjaga jarak, upacara berlangsung sangat sederhana dan Khidmat.
Hadir dalam acara tersebut diantaranya Gus Mujib Imron, S.H., M.M.A (Wakil Bupati Kab.Pasuruan),Letkol Arh H.Burhan Fajari Arfian, S.sos (Dandim 0819 Pasuruan), Letkol Mar Mario (Danyon Puslatpur Marinir grati ),Mayor Kav Suharto (Danyon kav 8 Kostrad Biji), AKBP Rofiq Ripto Himawan S.I.K, S.H., M.H (Kapolres Pasuruan), AKBP M. Arman S.I.K,M.H (Kapolres Kota Pasuruan), Drs.Ramdhanu Dwiantoro S.H., M.H.(Kepala Kejaksaan Negeri Bangil), Akhmad Fazrinnoor Sosilo Dewantoro, S.H., M.H.(Ketua Pengadilan Negeri Bangil), Sudiono Faujan (ketua DPRD Kab.Pasuruan), Kapten CZI Pono (Kasiops Dim 0819/Pasuruan), Bakti Pratama (Kepala Polpp Kabupaten Pasuruan).
Dalam amanatnya, Bupati Pasuruan mengatakan bahwa peringatan hari jadi Pasuruan ini sebagai momentum untuk saling peduli dan saling menguatkan untuk bangkit melawan Covid-19 sesuai dengan tema yang di usung yakni “Wujudkan Keluarga Berdaya Lawan Covid-19” dengan harapan Covid 19 wilayah kabupaten Pasuruan bisa menurun. Ia juga mengajak semua elemen masyarakat untuk mengambil bagian dalam upaya pencegahan dan pengendalian Covid-19 dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan.
Selain itu, K.H.Irsyad Yusuf, SE., M.M.A juga memberikan apresiasi kepada TNI-Polri serta aparat pemerintah dan masyarakat yang telah bekerja sama untuk mengatasi covid-19 ini, itu aparat pemerintah yang membantu penanangan Covid harus berkerja sama, berkerja keras dengan dedikasi tinggi untuk melawan Covid-19.
“Semangat yang membara harus kita kobarkan bersama untuk mengatasi covid-19, saya ucapkan banyak terimakasih dan apresiasi kepada TNI/Polri serta kepada tenaga medis dan pejuang Covid -19, dan mudah-mudahan pendami ini segera berakhir” ucap Bupati Pasuruan. (gl).
Via
Pasuruan
Posting Komentar