kabardesa
Sinergitas Babinsa Bersama Bhabinkamtibmas di Mojoroto Ikut Kerja Bakti Dalam Padat Karya Tunai
KEDIRI KOTA, LINTASDAERAHNEWS.COM – Sebagai aparat yang mengawal program - program pembangunan dana desa di desa binaan, Babinsa Koramil 0809/03 Mojoroto Kodim Kediri bersama dengan Bhabinkamtibmas hadir dalam kegiatan pembukaan Program Padat Karya Tunai Desa (PKDT) di Kelurahan Tamanan Kecamatan Mojoroto Kota Kediri. Senin (19/10/2020)
Kegiatan PKDT yang fokus pada sasaran pembuatan penahan jalan sepanjang 200 meter di RT 6 RW 2 lalu Pembuatan Saluran Irigasi di RT 7 RW 3 depan SMP Al Ashar sepanjang 150 meter di tambah dengan rehab gedung PAUD ini, diharapkan dapat bermanfaat bagi masyarakat di Kelurahan Tamanan Mojoroto.
Dalam kegiatan padat karya tunai ini turut dihadiri langsung Babinsa Kelurahan Tamanan Koramil 0809/03 Mojoroto, Bhabinkamtibmas, Kakel Tamanan bapak Yahya Budiono, Dinas PU Kota Kediri bapak Sunarto, Ketua LPMK, Perwakilan RT/RW dan Masyarakat.
“Kegiatan ini adalah upaya pemerintah kelurahan untuk memberdayakan warga desa dalam hal pembangunan desa” Ucap Babinsa Tamanan.
Di Tempat terpisah, Pj Danramil 0809/03 Mojoroto Kodim Kediri Lettu Czi Bibit mengatakan, bahwa setiap Babinsa harus selalu bersinergi dengan Bhabinkamtibmas dan Pemerintah setempat untuk memberikan pelayanan terbaik kepada warga binaan masing - masing.”Tutur Lettu Czi Bibit. (Budisantoso)
Via
kabardesa
Posting Komentar