kabardesa
Babinsa Koramil 05/Grogol Kawal Pendistribusian Kartu Tani Kepada Warga Lima Desa
KEDIRI,LINTASDAERAHNEWS.COM - Bertempat di dua lokasi Balai Desa di wilayah Kecamatan Grogol Kabupaten Kediri, hari ini Babinsa Koramil 0809/05 Grogol Kodim Kediri melaksanakan pengawalan pendistribusian Kartu Tani kepada sekitar 378 petani dari lima desa di Kecamatan Grogol Kabupaten Kediri. Jum'at (13/11/2020).
Kegiatan pembagian Kartu Tani kali ini dihadiri Ketua PPL ,Petugas Bank BNI, Ketua Gapoktan, Babinsa dan Bhabinkamtibmas serta warga yang mendapatkan bantuan kartu tani.
Kegiatan penyaluran bantuan kartu tani dilaksanakan di dua lokasi balai, diantaranya di Balai Desa Gambyok dengan diikuti total 201 warga terdiri dari 107 warga Gambyok dan 94 warga Desa Datengan.
Kemudian di Balai Desa Sonorejo diikuti 177 warga, terdiri dari 121 warga Desa Sonorejo, 53 warga Desa Bakalan dan 3 warga Desa Wonosari.
Babinsa Desa Gambyok Koramil 05/Grogol mengatakan kegiatan pembagian Kartu Tani merupakan langkah untuk mengoptimalkan distribusi pupuk bersubsidi secara tepat jenis, tepat jumlah, tepat harga, tepat mutu dan tepat waktu serta tepat tempat.
Sementara itu salah satu petugas BNI mengatakan saat ini di wilayah Grogol sudah 300 lebih Kartu Tani telah dibagikan kepada anggota kelompok tani. Kendati demikian belum sepenuhnya petani memanfaatkan Kartu Tani tersebut,
Petugas BNI, menambahkan distribusi yang dibarengi sosialisasi penggunaan Kartu Tani untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya para petani,"pungkasnya.
Terpisah, Danramil 0809/05 Grogol Kodim Kediri Kapten Chb Tommy Wibisono juga menambahkan, bahwa setelah pendistribusian Kartu Tani tersebut diharapkan petani segera menggunakannya dengan baik dan benar. "Kartu Tani ini dapat membantu pemerataan distribusi pupuk dan benih bersubsidi bagi para petani yang berhak mendapatkannya, sehingga penyalurannya dapat tepat sasaran, pada akhirnya target produksi yang telah ditetapkan akan dapat diwujudkan dan petani akan semakin sejahtera" jelasnya. (San3mbeling)
Via
kabardesa
Posting Komentar