Tegakkan Disiplin Prokes di Wilayah Kota Kediri ,Petugas Gabungan Gelar Patroli dan Himbauan
KEDIRI,LINTASDAERAHNEWS.COM - Petugas gabungan yang terdiri dari Koramil 0809/01 Kota Kediri, Polsekta, Satpol PP dan Satuan Pengamanan Pasar melaksanakan patroli penegakan dan pendisiplinan protokol kesehatan bertempat di Pasar Grosir Kelurahan Ngronggo Kecamatan Kota Kediri. Sabtu (13/2/2021) .
Kegiatan patroli gabungan dengan memberikan himbauan kepada para pedagang maupun pengunjung untuk menerapkan protokol kesehatan guna memutus rantai penyebaran virus Covid-19 berupa himbauan pakai masker, cuci tangan dan jaga jarak (Phisycal Distancing).
Adapun ada warga /pengunjung yang kedapatan tidak memakai masker,maka akan langsung diberikan sanksi teguran dan sanksi sosial berupa menyapu dan push up di lokasi.
Danramil 0809/01 Kota Kediri Kapten Inf Sutejo mengatakan, " Bahwa dalam rangka menekan penyebaran virus Covid-19 di wilayah binaannya, pihaknya bersama unsur Muspika dan Petugas Gabungan terus gencar melaksanakan serangkaian kegiatan operasi dan patroli yang menyasar di sejumlah fasilitas umum, kerumunan warga ,tempat warung kopi, wifian dan pusat pasar Grosir dan tempat tempat lainnya.
Operasi penegakan dan pendisiplinan protokol kesehatan itu ,Lanjut Danramil secara rutin dilaksanakan oleh pihaknya guna mensukseskan program pemerintah dan TNI Polri untuk mengurangi angka penyebaran virus Covid-19.
Tidak hanya itu, dalam giat patroli ,petugas juga memberikan himbauan surat edaran (SE) Walikota Kediri tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), "Kami sampaikan kepada warga agar untuk mematuhinya,"terang Kapten Inf Sutejo.
Guna mempercepat penanganan Covid-19, Di lokasi kegiatan operasi, petugas juga membagikan masker kepada warga khususnya kepada warga yang lalai /tidak menggunakan masker, "pungkasnya.
Reporter : Budisantoso
Editor. : Hariono
Posting Komentar