Hari Jadi Kabupaten Kediri Ke 1217 ,Forkopimda Gelar Rangkaian Istighosah dan Do'a Bersama
KEDIRI,LINTASDAERAHNEWS.COM - Hari jadi Kabupaten Kediri saat ini berbeda dengan tahun - tahun sebelumnya, dikarenakan kondisi masih dalam pandemi Covid-19, namun tidak menyurutkan Pemerintah Kabupaten Kediri untuk memperingati Hari Jadi Kabupaten Kediri yang pada tahun ini menginjak pada usia ke 1217.
Untuk itu, bertempat di Pendopo Kabupaten Kediri Jln. Panglima Soedirman No.141 Kota Kediri , Forkopimda Kabupaten Kediri telah melaksanakan Kegiatan Istiqosah dan Doa' bersama dalam rangka memperingati hari jadi Kabupaten Kediri ke 1217 dengan tema "Geregeting Taruna Ambangun Praja, Amusno Memolo Anggayuh Raharjo Ing Bumi Kediri" dengan menerapkan protokol kesehatan. Selasa (23/3/2021).
Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Kediri H. Hanindhito Himawan Pramana SH, Dandim 0809/Kediri Letkol Kav Dwi Agung Sutrisno ,Ketua DPRD Kab Kediri Dodi Purwanto, Kabag Ops Polres Kediri Kota Kompol Didik, Kabagsumda Polres Kediri Kompol Sucipto, Pengasuh Pondok Pesantren Ahmada AL-Hikmah KH Badrus Sholeh, Dewan Suryo Kabupaten Kediri KH. Busyrol Karim Abdul Mughni Rois Syuriah ,Kabupaten Kediri. Ka BPBD Kab. Kediri Slamet Turmudi, Kasubsi Pitsus bapak Dedi dan Sejumlah Tamu Undangan.
Dalam Sambutannya Bupati Kediri H. Hanindhito Himawan Pramana SH menyampaikan,"Hari ini Kita memperingati hari jadi Kabupaten Kediri yang ke 1217 Dengan tema, "Geregeting Taruna Ambangun Praja Amusno Memolo Anggayuh Raharjo Ing Bumi Kediri" yang intinya Pembangunan harus berlanjut dan menekan angka penyebaran covid-19.
"Pada Hari ini Angka penyebaran covid-19 di Kabupaten Kediri terhitung sebanyak 2348 kasus. "Dengan bertepatan di hari jadi Kabupaten Kediri ini Semoga Masyarakat Kediri tetap diberikan kesehatan. Semoga angka penyebaran covid-19 menurun dan kita semua bisa beraktivitas seperti biasa "tutupnya.
KH Badrus Sholeh dalam ceramahnya menyampaikan,"Pendopo Kabupaten Kediri ini adalah singgasana peminpin yang Ada di Kabupaten Kediri untuk membangun dan mensejahterakan masyarakat Kediri. Kita sudah melakukan Suktik Vaksin Covid-19 itu adalah sebagian dari usaha untuk mencegah terjadinya penularan virus Covid-19. Semoga kita semua cepat dihindarkan dari wabah dan yang lainnya. Semoga Kediri Kedepan akan lebih baik,"ujarnya.
Masih di tempat yang sama, Dandim 0809/Kediri Letkol Kav Dwi Agung Sutrisno SE Msi (Han) juga berharap dan berdo'a Semoga di Hari Jadi Kabupaten Kediri yang ke 1217 ini ,Kabupaten Kediri bisa lebih baik lagi dan pandemi Covid-19 khususnya segera berlalu, selain itu Dandim juga meminta kerja samanya semua pihak terutama kepada masyarakat agar selalu mematuhi anjuran pemerintah terkait protokol kesehatan," ungkap Dandim. (Hariono)
Posting Komentar