Jaga Kondusifitas, Babinsa Koramil 10 Prembun Patroli Wilayah Sembari Komsos Bersama Warga
KEBUMEN, Lintasdaerahnews. com - ||Sebagai upaya dalam rangka melaksanakan pemantauan wilayah guna meningkatkan keamanan dan kondusifitas di wilayah binaan serta untuk menjalin keakraban, Sertu M. Sopyan Babinsa Koramail 10 Prembun melaksanakan patroli wilayah sekaligus komunikasi sosial (Komsos) bersama tokoh masyarakat di desa Sidogede Kecamatan Prembun, Minggu (07/03/2021).
Dalam situasi seperti sekarang ini masih dalam Pandemi Covid-19, sangat diperlukan oleh masyarakat terciptanya lingkungan yang aman dan nyaman. Hal ini merupakan salah satu tanggung jawab sebagai aparat teritorial wilayah dalam hal ini Babinsa.
Selain mengunjungi Poskamling, Patroli juga menyisir ke tempat pemukiman penduduk di wilayah desa Sidogede dengan tujuan untuk mencegah aksi tindak kejahatan malam hari dimana masyarakat lainnya sedang istirahat setelah beraktivitas siang harinya.
Terpisah Danramil 10 Prembun Kapten Cba Suprapto mengatakan bahwa dengan kegiatan patroli malam tersebut, selain menjaga kondusifitas wilayah juga dapat dimanfaatkan sebagai sarana menjalin keakraban atau keharmonisan hubungan kerja aparat dengan masyarakat. "Melalui Komsos tersebut Babinsa dapat menjalin tali silaturahmi dan pembinaan terhadap masyarakat serta para tokoh masyarakat (Tomas) yang berada di wilayahnya. Komsos yang dilakukan Sertu M. Sopyan tersebut, bertujuan untuk mewujudkan suatu kemanunggalan TNI dengan rakyat, sehingga dapat menciptakan sinergitas dalam membangun ketahanan wilayah.
"Dengan berkomunikasi secara langsung dengan tokoh masyarakat hasilnya akan lebih efektif dan tepat sasaran, sehingga nantinya dapat disebarluaskan pada warga dan juga sebaliknya. Segala informasi yang terjadi di wilayah akan dapat cepat kita tangkap dan sesegera mungkin dapat diatasi," terang Danramil.
Ditambahkannya, sebagai seorang Babinsa harus selalu memonitor kondisi wilayahnya dan bisa menjalin kedekatan dengan seluruh masyarakat, "Semua ini bertujuan supaya letak keberadaan kita dapat diterima dan berdampak positif bagi masyarakat, dan selanjutnya dapat menjalin kerjasama yang kuat dalam menjaga wilayah binaanya," pungkas Danramil.
Reporter : Yazid
Editor : Karim
Sumber. : Pendim
Posting Komentar