Pemdes Balunganyar Lakukan Giat Penyaluran BLT-DD Tahap I Tahun 2021
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ |Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT-DD ) Tahap I tahun 2021, telah dilaksanakan di Balai Desa Balunganyar, Kecamatan Lekok, Pasuruan. Selasa (23/3/21) dimulai sekitar pukul 08.30 Wib.
Dalam kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai tersebut dihadiri Camat Lekok Fauzan, SH. MM beserta Sekcam, Kades Balunganyar Soleh beserta perangkatnya, Babinkamtibmas, Babinsa, Ketua BPD dan 210 PKM.
Pada kesempatan ini acara di awali dengan sambutan oleh Kades Balunganyar ( Soleh ) menyampaikan dalam bahasa Madura " ( Saya berharap kepada para penerima bahwa ini adalah Bantuan Langsung Tunai Dana Desa / BLT-DD yang dulu pernah diterima, saat ini cair lagi, selama Corona ini masih ada maka saudara tetap mendapatkan bantuan ini sebesar Rp. 300.000,- )."Tutur Soleh.
Sementara, Camat Lekok Fauzan dalam sambutannya menyampaikan "Saya menghimbau kepada seluruh penerima BLT-DD yang hadir agar waspada dan selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan sehingga dapat terhindar dari penularan wabah Covid-19, disamping itu kita tetap selalu berdoa agar wabah ini bisa cepat berakhir sehingga kita bisa beraktifitas secara normal."Himbau Kepala Wilayah Lekok Fauzan.
Pelaksanaan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT-DD ) ini dilaksanakan secara simbolis dan selama pelaksanaan kegiatan tersebut berjalan lancar dan aman. (Krm).
Posting Komentar