Babinsa Pakisrejo Hadiri Dan Pantau Penyaluran BLT-DD
PURWOREJO, Lintasdaerahnews. com ~ ||Babinsa Pakisrejo, anggota Koramil 04/Banyuurip, Kodim 0708/Purworejo, Serda Tamat Ashar menghadiri dan memantau penyaluran BLT-DD Desa Pakisrejo tahap Pertama tahun 2021 yang dilaksanakan di Aula Balaidesa Pakisrejo, Kecamatan Banyuurip, Kabupaten Purworejo, Kamis (29/04/2021).
Hadir dalam pelaksanaan penyaluran BLT kali ini Kades Pakisrejo Ismail Budi Hartono, Babinsa Serda Tamat Ashar, Bhabinkamtibmas Aiptu Sulistyo, pendamping desa serta keluarga penerima manfaat sebanyak 20 orang.
Dijelaskan Kades Pakisrejo Ismail Budi Hartono, bahwa Pemerintah Desa Pakisrejo menyalurkan sebanyak 20 BLT kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
"Jumlah tersebut sesuai dengan hasil pendataan KPM yang diperoleh dari musyawarah di tingkat pedukuhan untuk kemudian ditetapkan di tingkat desa," tutur Kades Pakisrejo Ismail Budi Hartono.
Masih kata Kades Pakisrejo, ada pun penentuan penerima BLT didasarkan pada keluarga yang belum pernah menerima bantuan dari Pemerintah baik melalui PKH, BPNT, KKS, BST maupun program bansos lain.
"Kriteria tersebut ditetapkan agar memudahkan pendataan calon KPM agar tidak menerima bantuan ganda yang bersumber dari anggaran Pemerintah, sehingga dapat terjadi pemerataan penyaluran bantuan," ungkapnya.
Dari hasil pemantauan Babinsa, penyaluran BLT dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
"Seperti mempersiapkan tempat duduk berjarak agar tidak terjadi kerumunan, melakukan pengecekan suhu sebelum memasuki aula balaidesa, mencuci tangan, serta mengenakan masker," kata Babinsa Serda Tamat Ashar.
Serda Tamat Ashar berharap, dengan adanya BLT-DD ini dapat memberikan sedikit dukungan kepada warga dalam menjalani hidup di tengah pandemi Covid-19.
" Semoga bermanfaat dan bisa membantu dalam mencukupi kebutuhan sehari-hari," tutupnya. (Pen/Krm)
Posting Komentar