Kodim 1626/Bangli Distribusikan Bantuan Masker Dari Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PC-PEN) Kepada Masyarakat
BANGLI, Lintasdaerahnews. com ~ ||Untuk mendorong kepatuhan masyarakat dalam menggunakan masker secara masif, Kodim 1626/Bangli mendistribusikan bantuan berupa masker dari Komite Penanganan Covid -19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PC-PEN) ke 68 Desa dan 4 kelurahan yang ada di wilayah Kabupaten Bangli dengan mengerahkan para Babinsa yang ada di wilayah binaannya masing-masing.
Koramil 1626-03/Tembuku mengerahkan para Babinsa di wilayahnya masing-masing untuk mendistribusikan bantuan masker tersebut. Babinsa Desa Jehem Serma Wayan Wicana melaksanakan penyerahan 2034 buah.masker secara simbolis yang dilaksanakan di Kantor Desa Jehem, untuk selanjutnya akan dibagikan kepada masyarakat Desa Jehem. Senin (7/6/2021)
Dandim 1626/Bangli Letkol Inf I Gde Putu Suwardana, S.I.P. menjelaskan bahwa masker yang didistribusikan tersebut merupakan bantuan dari Komite Penanganan Covid -19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PC-PEN) sebagai upaya pemerintah dalam menekan kasus Covid 19.
“Berbagai upaya digencarkan untuk memutus penyebaran COVID-19 di kabupaten Bangli. Salah satunya pembagian masker ini dengan tujuan sebagai upaya untuk menjaga kesehatan dan menggerakan semua kalangan masyarakat selalu memakai masker serta mengingatkan lagi penerapan protokol Kesehatan kepada masyarakat. Bantuan masker sudah mulai distribusikan oleh para Babinsa ke Desa-desa binannya masing-masing” ungkap Dandim.
Dandim berharap dengan diberikannya bantuan masker ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk lebih disiplin dalam menerapkan protokol Kesehatan. Perlu dukungan semua pihak dalam mengatasi pandemi Covid 19 ini sebab tanpa dukungan semua pihak, berbagai upaya yang dilakukan tidak akan berjalan optimal," tandasnya.
(Pen/Krm)
Posting Komentar