Percepat Vaksinasi, Korem 082/CPYJ Gelar Vaksinasi Covid 19 Untuk Masyarakat
MOJOKERTO, Lintasdaerahnews. com ~ ||Korem 082/CPYJ ikut terlibat dalam percepatan menumbuhkan imunitas di masyarakat melalui kegiatan vaksinasi, yang pada kesepatan kali ini dilaksanakan Vaksinasi Covid - 19 terhadap Karyawan PT Sumber Kopi Prima bertempat di Desa Sawo, Kec. Jetis, Kab. Mojokerto
Rabu, (30/06/2021)
Danrem 082/CPYJ Kolonel Inf M. Dariyanto mengatakan bahwa, Vaksinasi ini merupakan bentuk aksi kita dalam program percepatan vaksinasi kepada masyarakat.
"Ini sesuai dengan instruksi Presiden maupun Panglima TNI untuk imunitas atau kekebalan tubuh bagi masyarakat terhadap Covid-19. Dimana kegiatan vaksinasi yang dilakukan satuan di wilayah Kodam V/Brw ada dua yaitu kegiatan vaksinasi harian dan kegiatan serbuan vaksinasi. Sesuai dengan arahan komando atas, kegiatan vaksinasi harian digelar mulai tanggal 29 Juni sampai dengan tanggal 8 Juli 2021, sementara Serbuan Vaksinasi akan dilaksanakan tanggal 9 sampai dengan 13 Juli 2021." jelasnya
"Untuk kegiatan vaksinasi kali ini kami mengambil lokasi di PT Sumber Kopi Prima bertempat di Desa Sawo, Kec. Jetis, Kab. Mojokerto, dimana alasannya perusahaan sebagai tempat berkumpulnya orang yang tidak munutup kemungkinan ketika kembali ke kerumah akan membawa virus. Banyak kejadian klaster dilingkungan tempat kerja, untuk itu kita melaksanakan vaksinasi dilingkungan kerja tersebut. "tambahnya
Terkait dengan ketersediaan stok vaksin Covid 19, M. Dariyanto menjelaskan, stok vaksin yang tersedia saat ini di wilayah Kabupaten dan Kota Mojokerto sebanyak 6.700 dosis. Untuk itu pemerintah melalui Babinsa memantau bersama Lurah atau Kepala Desa untuk mensosialisasikan serta membangun warga yang belum divaksin sesuai data di kelurahan atau di desa, sehingga seluruh warga secara bertahap akan memperoleh vaksin gratis sebagaimana program untuk melindungi dan menjaga masyarakat dari Covid 19.
"Semoga vaksinasi ini berjalan dengan aman dan lancar sehingga seluruh masyarakat Kabupaten dan Kota Mojokerto tervaksin dan terbentuk imunitas di masyarakat yang akhirnya dapat bebas dari virus corona," harapnya
Selain itu, orang nomor satu di wilayah kerja jajaran Korem 082/CPYJ juga mendorong masyarakat yang sudah melakukan vaksin untuk menambah informasi dan pemahaman positif kepada masyarakat yang belum melakukan vaksin bahwa, Vaksin Covid 19 diberikan secara gratis serta aman dan halal serta tetap menjaga protokol kesehatan. Walaupun kita sudah di vaksin, tapi kita tetap tegakan protokol kesehatan,"pungkasnya
(Penrem CPYJ/Har)
Posting Komentar