Kodim Bangli Gencar Melaksanakan Tracing dan Testing bersama tim kesehatan Puskesmas
BANGLI, Lintasdaerahnews. com ~ ||Jajaran Kodim 1626/Bangli berkerja sama dengan tenaga kesehatan dari puskesmas Tembuku I dan Puskesmas Tembuku II melaksanakan Tracing dan Testing warga di wilayah Kecamatan Tembuku. Rabu (18/8/2021)
Tracing dan testing dilakukan secara gencar guna memutus rantai penyebaran Covid 19 di wilayah agar tidak terjadi penularan diantara warga masyarakat sehingga bisa diambil tindakan lebih lanjut terhadap warga yang terkonfirmasi positif Covid-19.
Dandim 1626/Bangli Letkol Inf I Gde Putu Suwardana S.I.P mengatakan gencarnya pelaksanaan tracing dan testing yang dilakukan jajarannya untuk memutus lajunya penyebaran Covid 19.
Setelah hasil dari pelaksanaan Tracing keluar. Selanjutnya akan diadakan pemisahan warga yang sehat dengan warga yang terkonfirmasi Covid 19.Dimana warga yang tanpa gejala akan diarahkan untuk melaksanakan isolasi terpusat di Tempat isolasi yang telah disiapkan oleh Pemerintah Kabupaten Bangli.
(Pen/Krm)
Posting Komentar