Tingkatkan Bela Negara Koramil 08/Keling Latih Pramuka Saka Wira Kartika Ratu Shima.
JEPARA, Lintasdaerahnews. com ~ ||Sebagai wujud meningkatkan semangat Bela Negara, Koramil 08/Keling melatih anggota gerakan Pramuka Saka Wira Kartika Ratu Shima yang terdiri dari siswa-siswi SMA,SMK bahkan MA yang diwilayah Kecamatan Keling.
Sebelum melaksanakan Latihan para anggota Pramuka Sakawira Kartika Ratu Shima melaksanakan apel terlebih dahulu yang diambil langsung oleh Serda Muhammad Junedi di depan Halaman Makoramil 08/Keling. Minggu (22/8/2021).
Dalam arahannya, Serda Muhammad Junedi memberikan motivasi kepada anggota Saka Wira Kartika yang baru, bahwa kegiatan ini merupakan wujud untuk peningkatan wawasan kebangsaan.
"Disini kami akan melatihkan beberapa materi kepada anggota Pramuka Saka Wira Kartika diantaranya Peraturan Baris Berbaris (PBB) dan Ilmu Medan tentang pengenalan tanda - tanda peta, membaca Peta serta Koordinat Peta dan Materi kompas siang dan malam," kata Serda Muhammad Junedi.
Sedangkan ditempat terpisah, Danramil 08 Keling Kapten Inf Sumidi menjelaskan bahwa kegiatan Pramuka merupakan wujud penyuluhan kepada masyarakat khususnya kaum muda tentang pendidikan pendahuluan Bela Negara dalam rangka mempertahankan persatuan dan kesatuan serta tetap tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia 1945 serta memberikan contoh ketauladan kepada masyarakat dalam mengamalkan Pancasila dan Dasa Darma Pramuka.
"Latihan ini rutin dilaksanakan setiap Minggu, sebagai bagian dari wujud nyata kepedulian Koramil 08/Keling dijajaran Kodim 0719/Jepara dalam pembinaan generasi muda," ujar Danramil.
Lebih lanjut, dengan melalui latihan ini sebagai generasi muda, para Pramuka Saka Wira Kartika Ratu Shima ,dapat memiliki disiplin dan sikap mental yang baik, sehingga menjadi generasi berkualitas baik dari segi pengetahuan maupun sikap dan perilaku. (Pen/Yzd)
Posting Komentar