Kasdim 0823/Situbondo dan Prajurit terima Sosialisasi Perumahan KPR BTN TNI AD dari Bank BTN Situbondo
SITUBONDO, Lintasdaerahnews. com ~ || Kasdim 0823/Situbondo Mayor Inf Sampak, S.Ag dan Prajurit menerima Sosialisasi Perumahan KPR BTN TNI AD dari PT Bank BTN (Persero)Tbk yang kerjasama dengan penyaluran KPR TNI AD dan Produk Fitur lainnya, acara dilaksanakan di Aula Makodim 0823/Situbondo Jalan PB. Sudirman No 33, Rabu (15/09/2021).
Acara ini digelar guna memberikan sosialisasi kepada Prajurit dilingkungan Kodim 0823/Situbondo tentang bagaimana mendapatkan kemudahan-kemudahan serta layanan oleh PT Bank BTN (Persero).
Sosialisasi Perumahan KPR BTN TNI AD untuk prajurit tersebut dipimpin langsung oleh KCP ( Kepala Cabang Perwakilan ) BTN Situbondo Edo Akitura Putra memberikan materi tentang produk - produk layanan yang tersedia dari PT Bank BTN dengan memberikan berbagai macam kemudahan.
Dalam ArahanNya Kasdim 0823/Situbondo Mayor Inf Sampak, S.Ag menyampaikan," bahwa Saat ini minat prajurit untuk memiliki hunian/rumah non dinas sangat tinggi. PT. Bank BTN menyediakan pendanaan untuk membantu kepemilikan perumahan bagi para prajurit dalam program melalui penyaluran Kredit Pemilikan Rumah (KPR) Swakelola, dengan program ini bunga yang dibebankan anggota akan lebih rendah."UngkapNya.
Pelaksanaan kegiatan Sosialisasi Perumahan KPR BTN TNI AD tetap mengikuti protokol kesehatan dan selama kegiatan berlangsung berjalan aman dan lancar.
(Yzd/Krm).
Posting Komentar