Sebelum Mulai Bekerja Dan SST TMMD Sengkuyung Tahap III Ambil Apel Pagi.
JEPARA, Lintasdaerahnews. com ~ ||Sebelum melaksanakan bekerja, anggota Sargas TMMD Sengkuyung Tahap III Kodim 0719/Jepara melaksanakan apel pagi terlebih dahulu yang diambil langsung oleh Komandan Satuan Setingkat Peleton (SST) Kapten Inf Tri Yuli selaku Danramil 06/Welahan.
Dalam kegiatan apel pagi tersebut dilaksanakan di Posko TMMD Sengkuyung Tahap III, yang berada di Desa Ujungpandan, Kecamatan Welahan. Jumat (17/9/2021).
Hal itu dilakukan selain dalam melakukan pengecekan personel juga untuk membakar semangat guna lebih giat dalam melakukan kegiatan fisik pengerjaan pengecoran jalan rabat beton.
Pada penyampaiannya saat apel pagi Dan SST Kapten Inf Tri Yuli mengatakan apel pagi bagi anggota ini dilakukan diantarannya dengan memberikan arahan serta berdoa terlebih dahulu sebelum melakukan pekerjaan.
“Saya sampaikan kepada seluruh anggota Satgas TMMD ini agar terus semangat dan lebih maksimal dalam melakukan pekerjaan, serta selalu jaga kesehatan dan perhatikan faktor keamanan saat bekerja,” kata Dan SST.
Lebih lanjut, terkait situasi pandemi Covid-19 ini diharapkan tetap mematuhi protokol kesehatan dan terus sampaikan imbauan protokol kesehatan kepada masyarakat.
“Meskipun saat ini di wilayah Kabupaten Jepara masuk dalam PPKM Level 2 tentu kita harus lebih giat memberikan contoh dalam penerapan protokol kesehatan kepada masyarakat supaya terhindar dari penyebaran Covid-19,” pungkasnya. (Pen/Yzd)
Posting Komentar