Kodim 1626/Bangli Dampingi Petugas Puskesmas Laksanakan Swab Tes PCR
BANGLI, LINTASDAERAHNEWS. COM ~ ||Babinsa Koramil 1626-02/Susut Peltu I Ketut Kebit bersama Satgas Gotong Royong mendampingi petugas Kesehatan Puskesmas Susut II melaksanakan testing terhadap warga yang kontak erat dengan pasien Covid-19 di Desa Demulih Kecamatan Susut Kabupaten Bangli. Sabtu (6/11/2021).
Kegiatan testing yang dilaksanakan petugas kesehatan Puskesmas Susut II dilakukan untuk melihat kondisi kesehatan keluarga pasien COVID-19 apakah terindikasi virus tersebut atau tidak, yang bertujuan demi keamanan dan kesehatan, untuk memutus mata rantai penyebarannya.
Ditempat terpisah Komandan Kodim 1626/Bangli Letkol Inf I Gde Putu Suwardana, S.I.P. menjelaskan status keluarga pasien COVID-19 yang sedang dalam proses testing adalah Orang Dalam Pengawasan (ODP)
“ Mereka diwajibkan untuk melaksanakan swab tes lanjutan PCR di hari kelima dan menjalani isolasi mandiri sebelum dinyatakan betul betul negatif dari virus dengan pengawasan tim medis dan pemerintah desa setempat “ jelas Dandim
“Kami bersama pemerintah desa terus memberikan semangat kepada keluarga pasien serta berharap warga yang masih dalam status ODP untuk mengikuti dan mematuhi protokol kesehatan,” pungkasnya.
(Pen/Krm)
Posting Komentar