Babinsa Koramil 15/Winongan Hadiri Acara Pembentukan Panitia PTSL Di Desa Menyarik
PASURUAN, LINTASDAERAHNEWS. COM ~ || Pemerintah Desa Menyarik mengadakan musyawarah pembentukan Panitia Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL). Musyawarah ini dihadiri oleh Kepala Desa Menyarik ( Nuriyati ), Babinsa ( Kopda Rokhim ), Bhabinkamtibmas ( Aiptu Tri ), Petugas BPN Kecermatan Winongan ( Diki ), Tokoh Masyarakat ( Gofar ) dan beserta 8 warga Desa Menyarik. Kamis (20/1/22).
Musyawarah pembentukan panitia ini merupakan tindak lanjut sosialisasi yang telah diadakan oleh perwakilan petugas Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kecamatan Winongan .
Musyawarah ini sendiri dimaksudkan agar terbentuk panitia tingkat dusun maupun panitia tingkat desa untuk dapat melayani masyarakat yang sangat antusias dengan adanya program sertipikat tanah massal ini yang tercermin dari banyaknya warga masyarakat yang menanyakan program ini pasca sosialisasi berlangsung kepada pihak Pemerintah Desa.
Kepala Desa memberikan sambutan dalam acara musyawarah Pembentukan Panitia Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL).
Musyarawah ini pun menghasilkan keputusan bersama dengan dibentuknya panitia tingkat dusun dan panitia tingkat desa serta keputusan lainnya yang berkaitan dengan teknis dalam program sertipikat tanah massal ini."ucap Kades Nuriyati.
Dalam musyawarah ini sebagaimana disampaikan oleh Diki petugas BPN Kecamatan Winongan bahwa semua bidang tanah yang ada di Desa Menyarik akan diadakan pengukuran oleh BPN, baik yang mengikuti program sertipikat tanah massal ini maupun yang tidak. Sehingga semua warga masyarakat diharapkan untuk mulai membuat dan memasang patok tanda batas tanah.
(Yzd)
Posting Komentar