Cegah Nyebarnya Varian Baru, Anggota Koramil Winongan Gelar Patroli Masker Terhadap Pengunjung Pasar
PASURUAN, LINTASDAERAHNEWS. COM ~ || mengantisipasi lonjakan virus varian baru omicron, Anggota Koramil 15/Winongan menggelar Operasi Yustisi yang dilaksanakan di Pasar Winongan serta memberikan himbauan dan bagi masker kepada pengunjung, Senin (28/02/22).
Kegiatan ini sesuai dengan Pemerintah yaitu wajib menggunakan masker terkait dengan protokol kesehatan ( prokes ) guna mencegah penyebaran Covid-19 di Wilayah Kecamatan Winongan. Operasi masker yang digelar di Pasar Winongan tersebut dilakukan oleh beberapa anggota Koramil 15/Winongan.
Sertu Marhali selaku Babinsa Desa Umbulan berharap agar semua pedagang dan pengunjung Pasar Winongan tetap disiplin dalam melaksanakan prokes agar tidak menimbulkan kluster baru penyebaran Covid-19.
Selain membagikan masker, anggota Koramil Winongan terus memberikan edukasi kepada masyarakat untuk menggunakan masker dengan benar. Sebab, masih banyak masyarakat yang menggunakan masker dengan tidak benar. Seperti dikalungkan di leher atau diturunkan, sehingga hidung tidak tertutup dan masih memungkinkan untuk terjadi penularan Covid-19.
"Kami sangat berharap agar masyarakat sehat dan untuk menekan kasus Covid-19 di Kabupaten Pasuruan khususnya Wilayah Kecamatan Winongan masyarakat harus tetap menerapkan protokol kesehatan 3M, meski akan dilakukan vaksinasi secara bertahap kepada masyarakat," tegas Sertu Marhali.
(Yzd)
Posting Komentar