Kolaborasi Vaksinasi Door To Door, Koramil 0819/16 Puspo Di 8 Dusun
PASURUAN, LINTASDAERAHNEWS. COM ~ ||Anggota personil Koramil 16/Puspo Serma M.Zainur. R dan rekan lainnya melaksanakan Pemantauan dalam pelaksanaan Kolaborasi vaksinasi jenis vaksin Sinovac dan Astra Zeneca kepada warga yang dilaksanakan secara door to door ke rumah warga di wilayah Desa Puspo Kecamatan Puspo Kabupaten Pasuruan. Sabtu (19/02/22).
Kegaiatan pelaksanaan vaksinasi tersebut dilakukan secara serentak di delapan Dusun wilayah Desa Puspo, meliputi Dusun Gondosuli, Punjul, Tegal Anyar, Sentong, Krajan Kidul, Krajan Kulon, Krajan Tengah serta Kebontengah dalam rangka mensukseskan program Akselerasi progam Nasional yang telah dicanangkan pemerintah.
Hadir dalam giat kolaborasi vaksinasi ini,Syaiful.A S H. Kapolsek Puspo beserta anggotanya, Bagus Tranggono Kades Puspo, 3 personil koramil ,Tim Nakes puskesmas Puspo sejumlah 16 orang, para Kasun dan kader pembantu.
Babinsa Serma M.Zainur R. mengatakan “ keikutsertaan kami dalam mendampingi memantau giat vaksinasi ini guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi tenaga medis maupun warga masyarakat peserta vaksinasi di delapan dusun “ jelas Babinsa.
“ Monitoring dan pendampingan yang diberikan merupakan tugas wajib TNI dalam mensukseskan program pemerintah terkait vaksinasi Covid -19, guna mewujudkan masyarakat yang sehat, serta terhindar dari ancaman virus dan penyakit “, pungkas Babinsa.
Dengan tetap melaksanakan prosedur Prokes, kegiatan vaksinasi serentak ini dilaksanakan dalam rangka mensukseskan program Akselerasi progam Nasional yang telah dicanangkan pemerintah. (Yzd)
Posting Komentar