Kasdim 0823/Situbondo Bersama Rombongan Giat Kunker Ke 5 ( Lima ) Kecamatan Kampung Pancasila
SITUBONDO, Lintasdaerahnews. com ~ || Kunjungan kerja Kasdim 0823 Situbondo Mayor Inf Sampak, S, Ag. beserta rombongan di lima (5) Posko Kampung Pancasila di lima Kecamatan Kabupaten Situbondo. Selasa (15-03-2022)
Kunjungan diawali dari masing masing kampung pancasila diantaranya di wilayah Koramil 16 Sumbermalang di Desa Tlogosari Kec. Sumbermalang, di wilayah Koramil 14 Jatibanteng di Dsn. Krajan Desa Jatibanteng Kec. Jatibanyeng, di wilayah Koramil 12 Suboh di Dsn Janti Desa Kerah Kec. Suboh, di wilayah Koramil 13 Mlandingan di Desa Sumberpinang Kec. Mlandingan dan yang je lima kunjungan pengecekan kampung pancasila bertempat di wilayah Koramil 0823/15 Bungatan Dusun Pesisir Desa Bletok kecamatan Bungatan.
Kunjungan Kerja Kasdim 0823/Situbondo (Mayor Inf Sampak S. Ag) bersama rombongan Staf Teritorial Kodim 0823/Situbondo dalam rangka pengecekan kesiapan Kampung Pancasila di tiap tiap kecamatan.
Kecamatan yang terakhir di kunjungi Rombongab Kasdim 0823/Situbondo (Mayor Inf Sampak S. Ag) di posko Kampung Pancasila Dsn. Pesisir Desa Bletok Kecamatan Bungatan Kab.Situbondo di sambut oleh Forkopimka Bungatan beserta Kades Bletok.
Dalam hal ini kepala Desa Bletok (Bpk. Bajuri Saleh)
berikan sambutan yang intinya, ucapan puji syukur alhamdulillah kepada Allah SWT yang telah memberikan kita semua nikmat sehat sehingga kita bisa berkumpul di Posko Kampung Pancasila di Desa Bletok.
Ucapan selamat datang di tujukan kepada Kasdim 0823 Situbondo beserta rombongan di posko Kampung Pancasila Desa Bletok Kec.Bungatan
Ia sampaikan harapan pemerintah Desa Bletok semoga kegiatan ini sangatlah bermanfaat bagi masyarakat. Tutupnya
Sambung sambutan Kasdim 0823 Situbondo yang intinya, Syukur alhamdulillah kepada Allah SWT yang telah memberikan kita nikmat sehat sehingga kita bisa hadir dan berkumpul Posko Kampung Pancasila Desa Bletok Kec. Bungatan. Permohonan maaf dari Dandim karena tidak bisa hadir dalam kegiatan kampung pancasila.
Dengan adanya kampung pancasila dan sebenarnya itu sudah ada dari jaman dahulu, dari dulu ada penataran P4. pelajaran pendidikan Pancasila
Di era digital ini apabila tidak di filter kita akan di masuki budaya-budaya barat yang akan merusak tatanan kehidupan berbangsa dan bernegara
Bahwa di bentuknya kampung Pancasila bertujuan untuk mensosialisasikan nilai nilai Pancasila dan mengimplementasikan dalam kehidupan bermasyarakat.
(Pen/Yzd)
Posting Komentar