Percepat Penanganan Covid-19, Tiga Pilar Desa Gedangsewu Kawal Vaksinasi Anak dan Warga
Foto : Tiga Pilar Desa Gedangsewu (Babinsa,Bhabinkamtibmas,Kepala Desa) Saat Memberikan Apresiasi Kepada Anak Anak SD Yang Ikut Vaksin. (jurnalis/Ldn) |
KEDIRI,LINTASDAERAHNEWS.COM - Sebanyak ratusan siswa - siswi SDN dan MI di wilayah Kecamatan Pare antusias mengikui kegiatan serbuan Vaksinasi bertempat di Balai Kantor Desa Gedangsewu Kecamatan Pare Kabupaten Kediri.
Tercatat ada sekitar 250 lebih siswa yang hadir dalam kegiatan vaksinasi dosis 1 dan 2 merek Sinovac itu.
Hal itu disampaikan oleh Babinsa Desa Gedangsewu Serda Suparno dari Koramil 0809/11 Pare Kodim Kediri kepada awak media saat dirinya tengah mengawal kegiatan vaksinasi bersama dengan Tiga Pilar pada Jum'at kemarin. Senin (14/3/2022).
Menurutnya, Tiga Pilar Desa Gedangsewu terus memantau situasi perkembangan Covid-19 di wilayah binaan. Salah satunya dengan mengajak dan mengedukasi masyarakat untuk patuh terhadap Prokes dimasa Pandemi, "ujar Serda Suparno.
Lebih lanjut Babinsa Desa Gedangsewu mengungkapkan "Kami bersama dengan Tiga Pilar akan terus mengawal program percepatan penanganan Covid-19 agar pandemi ini segera berakhir, "katanya.
Tidak hanya untuk vaksinasi anak usia dini, namun pada kesempatan ini pula juga dilakukan vaksinasi bagi masyarakat umum,"terang Babinsa.
Sementara itu ,Kepala Desa Gedangsewu Ruslan Abdul Ghani juga mengaku sangat terbantu dengan adanya Babinsa dan Bhabinkamtibmas di wilayah desanya, sehingga apa yang menjadi persoalan selalu dikordinasikan dengan cepat dan baik. "Alhamdulillah Desa Gedangsewu hingga saat ini masih relatif kondusif karena kami Tiga Pilar selalu berkordinasi dan bekerja bareng - bareng. "Seperti hal nya Vaksinasi ini, "Ujar Kepala Desa Gedangsewu.
Hal Senada juga disampaikan oleh Bripka Sadjali selaku Bhabinkamtibmas Desa Gedangsewu dari Polsek Pare Polres Kediri, "Sejauh ini kami dari Kepolisian siap dan sigap dalam melayani masyarakat, seperti halnya kegiatan vaksinasi di Desa Gedangsewu ini ,kami bersama Tiga Pilar selalu kompak untuk memberikan pengawalan dan pengawasan guna tercapai target vaksinasi Nasional," semoga pandemi ini lekas berakhir, "ucap Bhabinkamtibmas.
Jurnalis : Nasrul/Yanto
Editor. : Hariono
Posting Komentar