Dandim 0819/Pasuruan beri Motivasi Anggota dan Warga di lokasi TMMD
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Beberapa Sasaran fisik TMMD Reguler ke 113 Kodim 0819/Pasuruan salah satunya adalah Pembangunan MCK umum dan Pembuatan TPS mulai di garap. Hari ini Komandan Kodim 0819/Pasuruan Letkol Inf Nyamran, M. Tr. (Han) didampingi Perwira Staf Teritorial Kapten Arm M. Yusim turun langsung meninjau lokasi sasaran fisik TMMD. Selasa, (05/04/22).
Pada kesempatan tersebut, Letkol Inf Nyarman melihat secara langsung proses penggalian tanah yang akan di bangun MCK serta melihat langsung lokasi pembuatan TPs dan pembanguna plegsengan serta memberikan semangat kepada anggota dan warga masyarakat yang sedang bekerja.
Hal ini dilakukan unrtuk memotivasi baik kepada anggotanya juga kepada warga yang ikut terlibat dalam Pra Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-113. Dandim 0819 sangat senang melihat warga begitu bersemangat saling bahu-membahu untuk membantu TNI pada proses pengerjaan sasaran fisik.
Dalam kegiatan tersebut Dandim mengatakan untuk mengerjakan berbagai sasaran fisik dibutuhkan Kerjasama dan Gotong Royong tanpa memandang Pangkat Jabatan dan Kedudukan. Saling bantu membantu itulah yang menjadi nilai tersendiri dalam pengerjaan.
”Saya bangga melihat para prajurit Kodim 0819/Pasuruan bersama warga dengan penuh semangat bekerja walaupuan di saat bulan puasa saat ini, namun tidak menjadikan alasan untuk tetap mensukseskan program TMMD,” ujarnya. (Yzd)
Posting Komentar