JALIN SILATURAHMI, BABINSA KORAMIL 1626-03 TEMBUKU KOMSOS DENGAN GURU SD N 4 JEHEM
BANGLI, Lintasdaerahnews. com ~ ||Kodim Bangli terus gencar turun kelapangan, kali ini melalui Koramil 1626-03/Tembuku Babinsa Desa Jehem Pelda I wayan Wicana Melaksanakan kegiatan Monitoring Wilayah serta Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Kepala Sekolah SD Negeri 4 Jehem tepatnya di Banjar Same Undisan Desa Jehem Kec Tembuku Kabupaten Bangli, Jumat (22/04/2022).
Dalam Komsos Pelda I Wayan Wicana memberikan himbauan agar di lingkungan SD Negeri 4 Jehem supaya tetap menerapkan Prokes, Kita jangan lenggah Virus Corana masih tetap ada dengan adanya warga yang terpapar Covid-19 menandakan virus masih beredar di sekitar kita,
Sementara itu, Bapak I Made Sukamurna S.Pd.Kepala Sekolah SD Negeri 4 Jehem menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada TNI, yang selalu peduli untuk memberikan Himbauan dan edukasi kepada anak didik kami sehingga tetap menerapkan protokol kesehatan dengan harapan selalu terhindar dari Covid -19.
Di tempat terpisah, Dandim Bangli Letkol Arh Sutrisno S.Sos mengatakan untuk mencegah terjadinya kelaster baru penyebaran dan penularan Covid-19 dalam proses belajar dan mengajar dibangku sekolah ditingkat pertama harus selalu memperhatikan protokol kesehatan dengan melaksanakan 3M memakai masker, mencuci tangan dengan sabun pada air yang mengalir dan selalu menjaga jarak antar perorangan.
Dandim berharap "dengan semakin sadarnya siswa siswi maupun guru melaksanakan Prokes mudah-mudahan proses belajar bisa berjalan dengan normal kembali".Harapnya.
(Pen/Krm)
Posting Komentar