Kodim 0823 Situbondo Mulai Salurkan Zakat Fitrah
SITUBONDO, Lintasdaerahnews. com ~ ||Komandan Kodim 0823 Situbondo Letkol Inf Neggy Kuntagina, S.I.P. hari ini salurkan Zakat Fitrah 1443H / 2022 M dari Anggota TNI, PNS dan Keluarga besar Kodim kepada yayasan dan masyarakat yang berhak mendapatkan zakat fitrah, bertempat di aula Makodim. Jum'at (29/04/2022) pagi.
Dalam kegiatan penyaluran zakat tersebut, Serma Sudarmana (Batiminpers) menyampaikan, sebanyak 1275 kg beras zakat fitrah yang dibagikan itu merupakan dari seluruh anggota TNI, PNS dan Keluarga Kodim 0823 Situbondo untuk masyarakat yang berhak mendapatkan.
Pihaknya berharap melalui kegiatan pemberian zakat fitrah ini terjalin silaturrahmi antara anggota TNI dengan masyarakat yang lebih erat dan kemanunggalan TNI-Rakyat juga semakin erat.
Sebelum dilakukan pemberian zakat Fitrah ia juga menambahkan bahwa zakat fitrah merupakan kewajiban bagi umat muslim yang mampu, serta Perintah Allah SWT dalam Rukun Islam. Zakat Fitrah dapat mensucikan hati dari sifat kikir , dengki dan Janji Allah akan mengganti harta yang kita keluarkan untuk zakat fitrah lebih banyak dan Berkah.
(Pen/Red)
Posting Komentar