Hari Libur Pun, Anggota Koramil 0819-15/Winongan Tiada Bosan Gelar Ops Gakplin Prokes Bersama Tiga Pilar
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Anggota Koramil 15/Winongan Sertu Suyoko beserta Tiga Pilar, kian hari semakin mengintensifkan Operasi Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan (Ops Gakplin Prokes) Covid-19 di wilayah Kecamatan Winongan.
Ops Gakplin Prokes Covid-19 ini tidak hanya dilakukan secara terpusat di Kabupaten/Kota namun berlangsung di seluruh wilayah Kecamatan.
Tidak terkecuali Koramil 0819/15 Winongan yang melaksanakan Ops Gakplin Prokes Covid-19 di Jalan Raya Winongan, Kabupaten Pasuruan, Minggu (01/05/22).
Kendati hari libur, Koramil 0819/15 Winongan mengerahkan sedikitnya dua personelnya untuk melakukan Ops Gakplin Prokes guna menekan penyebaran wabah Covid-19 di wilayah binaannya.
Danramil 0819/15 Winongan, Kapten Czi Slamet Djoko Wahono mengatakan, pelaksanaan Ops Gakplin Prokes Covid-19 dilakukan setiap hari secara bersama-sama dengan Polsek dan Trantib Kecamatan Winongan, dengan lokasi berbeda dan sasarannya masyarakat serta pengguna jalan yang belum mematuhi Prokes.
Tiga Pilar Kecamatan Winongan kompak melaksanakan Ops Gakplin guna menekan persebaran wabah Covid-19 di wilayah, sesuai himbauan pemerintah.
“Terkait Covid-19 ini kita tidak bisa bekerja sendirian, tentunya harus bersama-sama dan sinergi dengan unsur Tiga Pilar Kecamatan termasuk UPT Puskesmas dan pihak terkait lainnya,” ungkap Kapten Djoko.
(Red)
Posting Komentar