Pantau Ternak, Kapolsek Winongan Himbau Warga Desa Sumberejo Waspadai Penyakit PMK Pada Hewan Ternak
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Mengantisipasi penyebaran penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak, jajaran Polsek Winongan bersama personel bhabinkamtibmas turun langsung melakukan pemantauan ke kandang hewan ternak warga, Senin (23/5/22).
Kapolsek Winongan AKP Wiksan mengatakan, kegiatan itu dilakukan untuk mencegah dan mengawasi penularan wabah penyakit mulut dan kuku pada hewan ternak sapi dan kambing, khususunya di wilayah Kecamatan Winongan.
"Kegiatan monitoring ini dilakukan bersama personel Bhabinkamtibmas Aipda Sugiyanto dan Aipda Eky Sukarno yang ikut melakukan pengecekan langsung ke peternakan milik masyarakat,” katanya.
AKP Wiksan menambahkan, ia mengimbau pemilik hewan ternak agar meningkatkan kesehatan hewan ternak dengan pemberian vitamin pada hewan, menjaga kebersihan kandang, dan rutin menyemprotkan cairan disinfektan di sekitar kandang.
“Sehingga kandang tetap dalam keadaan bersih. Ini penting dalam upaya pencegahan penyebaran PMK di Kecamatan Winongan,” ujarnya di sela-sela melakukan monitoring ke salah satu peternakan di Dusun Dukuh Desa Sumberejo, Kecamatan Winongan.
(Red)
Posting Komentar