Ajang Pacuan Kuda Piala Gus Muhaimin Fest, Bangkitkan Ekonomi Masyarakat
KEDIRI,LINTASDAERAHNEWS.COM - Festival Pacuan Kuda dalam rangka perebutan Piala Gus Muhaimin Iskandar selama dua hari 13-14 Agustus 2022 pada hari ini rampung dilaksanakan dengan diikuti para atlet - atlet handal berkuda dari wilayah Jawa Timur.
Puncak Perebutan Piala Gus Muhaimin dalam Pacuan Kuda di lapangan Wonorejo Kecamatan Wates Kabupaten Kediri ini disambut antusias oleh masyarakat Kediri,hal tersebut sekaligus menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-77 tahun 2022 dan berlangsung sukses. Minggu (14/8/2022).
Festival pacuan kuda yang di gelar oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sekaligus ini mengangkat tema Gus Muhaimin Fest yang dilandasi dengan rekrutmen para atlet - atlet baru di mulai dari bawah.
"Dengan di landasi serta memperkuat semangat olahraga dapat menghidupkan ekonomi kreatif serta memberikan kesempatan bagi atlet - atlet berkuda dari bawah untuk melahirkan atlet baru, terutama di bidang pacuan berkuda." Saya rasa dengan menggalakkan pacuan kuda di desa - desa adalah cara yang efektif untuk merekrut pemain baru dari titik nol atau bawah,"Kata Cak Imin, sapaan akrabnya.
Sebetulnya secara tidak langsung, juga sembari kita mendorong program olahraga dan atletnya, terutama menggerakkan UMKM tiap bidang - bidang di daerah ini dan juga kita akan menyiapkan program - program yang sesuai di tahun 2024 nanti,"tandasnya.
Sementara itu, atas kunjungan Cak Imin dalam Piala Gus Muhaimin, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kediri dari Fraksi PKB Abah Sentot Djamaluddin sangat optimis dan yakin akan menambah perolehan suara di Kabupaten Kediri.
Dengan adanya kehadiran beliau di pacuan kuda Gus Muhaimin Fest saya yakin akan menambah elektabilitas baginya esok di tahun 2024, target perolehan suara saya di DPRD Kabupaten Kediri mungkin 12, tapi mudah - mudahan ya bisa lebih lah mas,"ucap Abah Sentot Djamaluddin.
Lebih lanjut Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kediri yang juga Ketua Tanfidz DPC PKB Kabupaten Kediri Abah Sentot Djamaludin juga memberikan harapan atas terselenggaranya festival ini ,"mudah - mudahan dengan adanya pacuan kuda ini bisa menjadikan rutinitas pelatihan untuk masyarakat, karena dengan adanya pacuan kuda ini bisa menumbuhkan UMKM yang berguna untuk mengembalikan ekonomi masyarakat,"tutup Abah Sentot.
Hadir pula dalam acara festival pacuan kuda Piala Gus Muhaimin, Anggota DPR RI Fraksi PKB Anggia Ermarini, Anggota DPRD Jatim Erjik Bintoro, Wakil Bupati Kediri Hj. Dewi Mari Ulfa ST,Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar, dan Para Kader Politisi dari Partai PKB Kabupaten Kediri.
Jurnalis : Nasrul
Editor : Hariono
Posting Komentar