DANLANTAMAL VIII IKUTI RAPAT EVALUASI PROGRAM KETAHANAN PANGAN TNI AL
MANADO, Lintasdaerahnews. com ~ ||Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) VIII Laksamana Pertama TNI Nouldy J. Tangka mengikuti rapat terkait evaluasi Program Ketahanan Pangan TNI AL Tahun 2022 melalui video conference (vicon) di Ruang Serbaguna Markas Komando Lantamal VIII, Jl. Yos Sudarso No. 1 Kairagi Weru, Paal Dua, Manado. Selasa (2/8/22).
Rapat evaluasi Program Ketahanan Pangan TNI AL Tahun 2022 tersebut dilaksanakan secara Vicon dan tatap muka yang dipimpin langsung oleh Asisten Potensi Maritim (Aspotmar) Kasal Mayjen TNI (Mar) Nur Alamsyah, S.E., M.M., M.Tr., (Han).
Pada kesempatan tersebut juga disampaikan rencana kegiatan Potmar pada semester kedua tahun 2022 diantaranya program Ketahanan Pangan, Perkemahan Saka Bahari, Pemilihan Putra Putri Maritim Indonesia, Program Penanaman Mangrove, Program Laut Bersih dan Program Kampung Bahari Nusantara.
Turut mendampingi Danlantamal VIII pada kegiatan tersebut Aspotmar Danlantamal VIII dan Kadispotmar Lantamal VIII.
(Pen/Krm)
Posting Komentar