Pengerjaan Pompa Hydram di Desa Susut Masuk Tahap Pemasangan Pipa Peluncur
BANGLI, Lintasdaerahnews. com ~ ||Pengerjaan pompa hydram di Banjar Manuk Desa Susut yang merupakan program Kodam IX/Udayana yang bekerjasama dengan Kementerian PUPR, memasuki tahap pemasangan pipa peluncur. Pipa peluncur sepanjang 24 meter tersebut dipasang dari bak transit menuju pompa hydram. Minggu ( 9/10/2022)
Pipa tersebut nantinya akan meluncurkan air dari bak transit ke pompa hydram yang akan dialirkan ke bak primer.
Dandim 1626/Bangli Letkol Arh Sutrisno, S.Sos menjelaskan pompa hydram tersebut nantinya akan dimanfaatkan oleh masyarakat setempat untuk keperluan rumah tangga.
" Tahap awal yaitu pembuatan bak transit dan bak primer sudah hampir rampung selanjutnya anggota di lapangan akan melaksanakan pemasangan pipa galvanis, pipa transit. Dalam pengerjaannya Kodim 1626/Bangli dibantu oleh warga masyarakat. " ungkap Dandim Bangli
Dandim Bangli mengatakan pemasangan pompa hydram yang dimulai sejak september lalu diharapkan dapat rampung pada akhir Oktober ini. Sehingga masyarakat bisa segera memanfaatkan air dari pompa hydram tersebut untuk kebutuhan sehari-hari mereka.
(Pen/Krm)
Posting Komentar