Jelang Pergantian Tahun Baru 2023, Tiga Pilar Kecamatan Rembang Gelar Apel Persiapan Pengamanan dan Do'a Bersama
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ || Danramil 12/Rembang Kapten Czi Slamet Djoko Wahono dan Kapolsek Rembang AKP Slamet Aji,SH memimpin Apel Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) di Pendopo Kecamatan Rembang, Kab. Pasuruan, Sabtu (31/12/22).
Apel Kamtibmas yang diikuti sekitar 37 peserta tersebut, merupakan gabungan dari TNI, Polri, Satpol PP, Staf Kecamatan Rembang, Banser dan Pemuda Pancasila.
Danramil 12/Rembang Kapten Czi Slamet Djoko Wahono mengatakan bahwa terciptanya kondusifitas wilayah Rembang tidak terlepas dari peran aktif warga masyarakat. Sehingga hal ini perlu terus ditingkatkan.
“Mari kita bersama-sama menjaga agar Kamtibmas menjelang malam pergantian tahun tetap aman dan damai,” ajak Danramil.
Kepada peserta Apel, Danramil mengatakan bahwa Koramil Rembang yang dibantu Banser dan Pemuda Pancasila akan mem-back up penuh kegiatan pengamanan malam pergantian tahun yang diadakan di beberapa tempat keramaian.
“Kami akan berada di tempat-tempat strategis guna menjaga keamanan wilayah jelang pergantian tahun baru,” tandasnya.
Sementara itu dalam sambutannya, Kapolsek Rembang AKP Slamet Aji, SH mengatakan bahwa tujuan dari apel tersebut dalam rangka mempererat koordinasi dan komunikasi dengan Muspika Kecamatan Rembang termasuk instansi terkait. Hal ini tentunya untuk menjaga dan menciptakan suasana Kamtibmas yang baik di wilayah tersebut.
“Apel ini bertujuan agar kita bisa bekerja sama secara intens, transparan dan bersinergi yang harmonis untuk menyelesaikan setiap masalah di wilayah kita. Komitmen kita untuk mewujudkan Kamtibmas dan membangun kemitraan harus kita tegakkan bersama,” tandasnya.
Kapolsek juga meminta tiga pilar terus menghimbau masyarakat, khususnya menjelang libur tahun baru agar tetap waspada. Bagi yang akan meninggalkan rumah untuk mengecek keamanan rumah untuk menghindari pencurian ataupun hal-hal yang bisa menyebabkan kebakaran.
Usai Apel Kamtibmas, Danramil 12/Rembang Kapten Czi Slamet Djoko Wahono bersama Kapolsek AKP Slamet Aji beserta anggota yang ikut apel melakukan do'a bersama yang dipimpin oleh HM. Mulyatno dan di lanjutkan dengan melakukan patroli ke sejumlah wilayah RW di wilayah Kecamatan Rembang. (Red)
Posting Komentar