Kompak, Danramil dan Forkopimcam Kecamatan Ringinrejo Hadiri Upacara Bendera Merah Putih
KEDIRI, LINTASDAERAHNEWS.COM - Danramil 0809/09 Kandat Kodim Kediri Kapten Czi Kustoyo bersama Unsur Forkopimcam Ringinrejo dan Lintas Sektor melaksanakan Upacara Bendera Merah Putih 17 Februari yang dilaksanakan di Halaman Balai Desa Dawung Kecamatan Ringinrejo Kabupaten Kediri. Jumat (17/2/2023).
Upacara bendera tersebut dihadiri langsung unsur Forkopimcam Kecamatan Ringinrejo ,mulai dari Koramil 0809/09 Kandat, Polsek Ringinrejo, Pemerintah Kecamatan Ringinrejo, Kepala Desa Dawung, Kepala Desa se Kecamatan Ringinrejo, Kepala UPTD Puskesmas Sambi, Kepala KUA, Kepala SMPN 1 Ringinrejo beserta Perwakilan Guru ,Pendamping Desa dan Tiga Pilar Desa.
Pada kesempatan itu, Danramil 0809/09 Kandat Kapten Czi Kustoyo menyampaikan terkait makna yang terkandung dalam upacara bendera.
"Dengan upacara bendera, semua diharapkan dapat menumbuhkembangkan rasa patriotisme dan cinta tanah air. Kita juga harus menghargai jasa para pahlawan yang memerlukan pengorbanan untuk mengibarkan bendera merah putih. Saat masa perjuangan, banyak pahlawan yang gugur demi membela merah putih," ujar Danramil.
Dari itu, Danramil 0809/09 Kandat meminta kepada semua pihak terkait dapat mengenang, mengingat dan menghargai jasa para pahlawan pejuang kemerdekaan,"pungkasnya. (Hariono)
Posting Komentar