Bukti Pengentasan Kemiskinan Ekstrim, Pemdes Prodo Menyalurkan BLT DD Triwulan 1 Tahun 2023
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Pemerintah Desa Prodo Kecamatan Winongan, Kab. Pasuruan salurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) anggaran Dana Desa (DD) Triwulan pertama tahun 2023.
Kepala Desa Prodo Lukman Hakim mengatakan, untuk triwulan pertama sudah bisa dimanfaatkan untuk membantu perekonomian masyarakat menjelang Bulan Ramadhan. Selasa ( 21/3/23 ) dimulai pukul 09.00 Wib s/d selesai.
“Alhamdulillah, hari ini disalurkan bantuan untuk bulan Januari dan Februari. Semoga bantuan ini bisa membantu masyarakat yang membutuhkan, "kata Lukman Hakim.
Dikatakannya, Perangkat Desa selalu berupaya untuk meningkatkan kinerja hingga dapat melayani masyarakat dengan maksimal.
“Semoga program ini dapat membantu percepatan ekonomi masyarakat, "ujarnya.
Masih Kades Prodo mengatakan, pemberian BLT Tahun 2023 merupakan program percepatan ekonomi bagi masyarakat yang berekonomi ekstrim atau miskin.
“Jadi para penerima BLT Tahun ini diutamakan pada masyarakat yang ekonominya ekstrim hingga dapat dibantu, "ungkapnya.
Setiap triwulan akan dilakukan evaluasi terhadap program BLT yang dilakukan ini. Hasil evaluasi akan menjadi rekomendasi bagi pihak desa untuk menetapkan masyarakat tersebut masih berhak menerima atau diserahkan kepada warga lain yang lebih membutuhkan.
“Tentunya dilakukan dengan musyawarah khusus Desa sebelum dilakukan penetapan, ”tuturnya.
Hadir dalam giat tersebut adalah Kades Prodo Lukman Hakim berserta Perangkat, Ketua BPD Desa Prodo Johar, Kasi Trantib Kecamatan Winongan Wahyu yang di wakili Stafnya Basuki beserta anggota dan penerima bantuan. (Red)
Posting Komentar