Dampingi Posyandu ODGJ, Bentuk Perhatian Babinsa Pada Masyarakat Binaan
![]() |
Serma Marsudi mendampingi pasien ODGJ untuk mendapatkan perawatan kesehatan/Istimewa : Wanwil/04 Gampengrejo. |
KEDIRI,LINTASDAERAHNEWS.COM - Bintara pembina Desa (Babinsa) melaksanakan pendampingan Posyandu orang dalam gangguan jiwa (ODGJ) yang berlangsung di balai Desa Ngebrak Kecamatan Gampengrejo Kabupaten Kediri, Selasa (28/03/2023).
Pelaksanaan posyandu yang bekerja sama dengan Puskesmas dan kader ODGJ ini dilakukan dalam rangka untuk memeriksa kesehatan bagi pasien, dimana kegiatan tersebut untuk memantau kondisi status kesehatan jiwanya.
Dalam kesempatan melakukan pendampingan tersebut. Serma Marsudi, Babinsa Desa Ngebrak Koramil 0809/04 Gampengrejo Kodim 0809/ Kediri menyampaikan, diharapkan kesembuhan pasien dengan gangguan jiwa tidak tergantung dengan obat–obatan saja, namun juga mendapatkan dukungan dari keluarga dan masyarakat sehingga pasien mampu produktif mengembangkan potensi ketrampilan yang dimiliki.
"Disamping melakukan pendampingan, melalui Posyandu ODGJ ini kami berharap dapat melakukan pencegahan lebih dini dan mengurangi resiko seseorang untuk mengalami gangguan jiwa, serta memberikan pengobatan, terapi yang dipadukan dengan kegiatan pemberdayaan dalam kegiatan,'' ucap Babinsa.
Sementara itu, di tempat terpisah. Komandan Rayon Militer 0809/04 Gampengrejo menambahkan bahwa Babinsa dalam melakukan tugas kewilayahan harus selalu bersinergi dengan aparat pemerintah Desa, baik Bhabinkamtibmas maupun Bidan Desa.
"Memang tugas pokok seorang Babinsa yang memiliki wilayah teritorial adalah menjaga keamanan dan Kekondusifan, namun disaat melaksanakan pendampingan terhadap warga masyarakat yang mengalami ODGJ, hal itu berguna untuk memberikan rasa keamanan maupun kenyamanan warga masyarakat di Wilayah Koramil 0809/04 Gampengrejo," Tutup Danramil, Kapten Inf Wiwied Yani Wahyudi. (Nasrul)
Posting Komentar