Danramil 0809/21 Puncu Bersama Forpimcam Hadiri RAT KUD Tani Jaya Tahun 2022
KEDIRI, LINTASDAERAHNEWS.COM - Danramil 0809/21 Puncu Kodim Kediri Kapten Arm Bangun Budi Adi bersama Forum Pimpinan Kecamatan (Forpimcam) Puncu menghadiri Rapat Anggota Tahunan ( RAT) Tahun 2022 KUD Tani Jaya bertempat di Desa Gadungan Kecamatan Puncu Kabupaten Kediri. Rabu (8/3/2023).
Kegiatan pembinaan teritorial melalui komunikasi sosial (Komsos) dengan seluruh komponen masyarakat terus dilakukan Koramil Jajaran Kodim 0809/Kediri dalam rangka pembinaan wilayah.
Ketua Dekopinda Imam S dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Dinas Koperasi dan Perdagangan Kabupaten Kediri, Forpimcam Puncu para Kepala Desa dan Anggota Dewan DPRD yang hadir dalam RAT KUD Tani Jaya ,sehingga saat ini SHU KUD Tani Jaya masih bertahan dan ke depan harus lebih berkembang, "ucapnya.
Sementara itu, Danramil 0809/21 Puncu Kapten Arm Bangun Budi Adi dalam sambutannya menyampaikan, RAT merupakan forum tertinggi dalam mekanisme perkoperasian dimana anggota selaku pemegang saham dapat mengoreksi jalannya Renja dan RAPB yang dilaksanakan pengurus pada tahun lalu sebagai acuan/perbaikan untuk Renja dan RAPB satu tahun ke depan.
Lebih lanjut Danramil juga menuturkan, "bahwa kehadirannya bersama Forpimcam tidak untuk mengintervensi tentang buku laporan RAT KUD Tani Jaya yang sudah dibuat oleh pengurus sebagai pertanggungjawaban tentang pelaksanaan Renja dan RAPB pada tahun 2022.
Danramil juga menghimbau kepada Pengurus KUD Tani Jaya Desa Gadungan dan masyarakat wajib pajak untuk segera menyelesaikan kewajibannya kepada negara. (Hariono)
Posting Komentar