TNI
Gandeng LKI, Kodim 1626/Bangli Gelar Penyuluhan Kesehatan
BANGLI, Lintasdaerahnews. com ~ ||Cegah Kanker sejak dini, Personil Kodim 1626/Bangli dan anggota Persit KCK Cabang XXXIX Dim 1626 dipimpin Komandan Kodim 1626/Bangli Letkol Arh Sutrisno, S. Sos didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXIX Dim 1626 Koorcab Rem 163 PD IX/Udayana Ny. Sandra Sutrisno mengikuti Sosialisasi Kanker dari Lembaga Kanker Indonesia (LKI) Cabang Bali di Aula Kapten TNI A.A Anom Mudita Makodim 1626/Bangli. Senin (6/3/2023)
Ibu Menifia Sinta, AMd. Keb selaku narasumber dari Lembaga Kanker Indonesia Cabang Bali menjelaskan tujuan penyuluhan dari Lembaga Kanker Indonesia yaitu untuk memberikan informasi kepada masyarakat sedini mungkin, secara langsung tentang pengertian Kanker, mengenali secara dini gejala kanker prostat, rahim, serviks dan payudara serta cara sehat dan hemat untuk menghindari kanker.
Dalam penyuluhan disampaikan secara umum materi-materi tentang kanker dan tumor, antara lain pengertian kanker dan tumor, faktor pemicu terjadinya kanker dan tumor, mengenali dan mendeteksi gejala awal kanker prostat dan kanker Rahim, mengenali dan mendeteksi gejala awal kanker payudara, serta cara sehat dan hemat menghindari kanker dan tumor.
Sementara itu Dandim 1626/Bangli mengatakan Sosialisasi/penyuluhan ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan kewaspadaan terhadap gejala atau penyakit kanker pada seluruh personil Kodim 1626/Bangli.
" Pihaknya menyambut positif dan memberikan apresiasi yang tinggi akan adanya kegiatan sosialisasi ini, diharapkan melalui sosialisasi ini, wawasan kita akan semakin bertambah dan kita juga semakin peduli dengan kondisi yang ada,” ungkapnya
Diakhir penyuluhan selain diisi dengan sesi tanya jawab, juga dilaksanakan penyerahan tanaman herbal pencegah kanker oleh Ibu Menifia Sinta kepada Dandim 1626/Bangli untuk selanjutnya diharapkan dapat dikembangkan di Kodim 1626/Bangli.
(Pen/Krm)
Via
TNI
Posting Komentar