Jaga Kondusifitas Idul Fitri, Personel Gabungan TNI Polri Bersiaga di Pos Pam Operasi Ketupat Semeru 2023
KOTA KEDIRI, LINTASDAERAHNEWS. COM - Dalam rangka menunjang keamanan dan kenyamanan pemudik serta menjaga stabilitas situasi pada lebaran Idul Fitri 1444 H, Maka dibuatlah pos pengamanan lebaran 2023. Salah satunya adalah Pos Pam Operasi Ketupat Semeru 2023 yang tersebar di wilayah Kabupaten dan Kota Kediri.
Petugas gabungan yang terdiri dari Kodim 0809/Kediri,Polres,Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan,Senkom,Rapi dan Damkar terus bersiaga menjaga keamanan di Pos Pam Ops Ketupat Semeru 2023.
Danramil 0809/01 Kota Kapten Inf. Sunarjo saat dikonfirmasi mengatakan, Pos Pam yang dijaga oleh personel gabungan ini merupakan sebagian dari pos yang tersebar di wilayah Kota Kediri dan Kabupaten, Dimana Pos Pam ini untuk menciptakan kondisi aman dan kondusif wilayah dalam merayakan Lebaran Idulfitri 1444 H.
“Pos pengamanan lebaran juga dapat dimanfaatkan para pemudik untuk beristirahat apabila merasa lelah atau mengantuk. Tugas dan kewajiban keamanan perayaan Idul fitri merupakan tanggung jawab bersama, sehingga peran TNI-Polri dan komponen lainnya harus tetap kuat dan bersatu demi menjaga keamanan Negara,”terang Kapten Inf. Sunarjo.
Lebih lanjut Danramil mengatakan, " Kemungkinan munculnya berbagai permasalahan pada saat mudik lebaran hari raya Idulfitri harus dapat diantisipasi dengan baik.
"Karena itu kita harus bergandengan tangan bersinergi dengan seluruh pihak terkait, agar umat muslim dapat menjalankan perayaan Idul fitri dengan lancar aman,” tandasnya. (Hariono)
Posting Komentar