TNI
KORAMIL 04/KINTAMANI BACK UP POS PELAYANAN TERPADU PENELOKAN
BANGLI, Lintasdaerahnews. com ~ ||Babinsa Koramil 04/Kintamani Kodim 1626/Bangli Serma Nengah Arianta dan Serda Kadek Suardi melaksanakan pengamanan arus balik di Pos Pelayanan Terpadu Simpang Tiga Penelokan Kintamani Kabupaten Bangli, Selasa (25/4/2023).
Babinsa Koramil 04/Kintamani serta instansi terkait melaksanakan kegiatan pengamanan dan pemantauan di kawasan wisata penelokan kintamani untuk memberikan kenyamanan dan rasa aman kepada masyarakat yang melaksanakan wisata pada liburan hari raya dan apabila situasi menonjol bisa diantisipasi dengan cepat. Besarnya animo masyarakat pada liburan lebaran khususnya H+2 hari raya yang berkunjung di kawasan wiasata penelokan kintamani dengan menggunakan transportasi darat sering menyebabkan kemacetan lalu lintas sehingga perlu di antisipasi.
Dandim 1626/Bangli Letkol Arh Sutrisnio, S.Sos melalui Danramil 04/Kintamani Kapten Inf Made Yudha mengatakan untuk sinergitas Babinsa Koramil 04/Kintamani dan instansi Terkait dalam kegiatan pengamanan arus balik dan libur hari raya lebaran terus terjalin. Hal ini akan memberikan dampak yang besar salah satunya rasa aman bagi para pemudik ataupun wisatawan yang melintas dan berwisata ke kawasan kintamani.
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar