TNI
KORAMIL 04/KINTAMANI PERKUAT POS PAM KETUPAT AGUNG DI PENELOKAN KINTAMANI
BANGLI, Lintasdaerahnews. com ~ ||Babinsa Koramil 1626-04/Kintamani Kodim 1626/Bangli Pelda Komang Wiradana dan Sertu Wayan Suriadnyana bersinergi dengan petugas gabungan melaksanakan Pengamanan arus mudik yang dilaksanakan bertempat di Pos Pam Lebaran Simpang Penelokan Kecamatan Kintamani Kabupaten Bangli.
Adapun personil yang terlibat dalam Pengaman Arus mudik lebaran pada Pos Simpang Penelokan Kecamatan Kintamani Kabupaten Bangli tersebut terdiri dari Unsur TNI-POLRI, Dishub Kabupaten Bangli, Satpol PP serta Tenaga kesehatan dari Dinkes Kabupaten Bangli yang selalu siaga 24 jam demi memberikan rasa aman dan nyaman bagi pemudik dan wisatawan yang melintas di simpang tiga Penelokan tersebut.
Dandim 1626/Bangli, Letkol Arh Sutrisno, S.Sos ditempat terpisah menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan adalah melakukan perbantuan dan sekaligus monitoring dalam rangka untuk memperlancar masyarakat yang akan melakukan mudik ataupun melakukan kunjungan wisata di kawasan kintamani.
"Untuk kegiatan yang dilaksanakan tidak hanya pantauan arus lalulintas, personil gabungan juga mengarahkan masyarakat supaya tidak terjadi macet , dan selalu menghimbau untuk berhati-hati saat diperjalanan apabila terasa ngantuk silahkan untuk beristirahat di Pos yang sudah disediakan. "tutup Dandim.
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar