Pererat Silaturahmi Di Masa Lebaran ,Koramil 0809/21 Puncu Bersama FKUB Gelar Anjangsana Ke Sejumlah Toga dan Tomas
KEDIRI, LINTASDAERAHNEWS. COM - Masih dalam suasana Idul Fitri 1444 H, Koramil 0809/21 Puncu Kodim Kediri bersama dengan Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) melaksanakan anjangsana lebaran ke sejumlah tokoh agama dan tokoh masyarakat di wilayah Kecamatan Puncu Kabupaten Kediri. Jum'at (28/4/2023).
Dalam anjangsana tersebut,Danramil bersama anggota dan lintas agama saling memaafkan dan menyambung kembali tali silaturahmi.
Adapun sasaran yang menjadi agenda anjangsana dimulai dari kediaman Anggota DPRD Kabupaten Kediri bapak Anang Prakasa di Desa Manggis,kemudian Ketua FKUB Kecamatan Puncu di Desa Asmoro Bangun, Kepala Desa Puncu bapak Hengky DS dan Makoramil 0809/21 Puncu. Selain itu sasaran lainnya yakni di kediaman Tokoh Agama Desa Sidomulyo bapak Saswito ,kemudian di kediaman Ibu Siti Asmunah, lalu berlanjut di rumah Tokoh Masyarakat H. Marsidi, dan Tokoh Masyarakat Bapak Eko.
Danramil 0809/21 Puncu Kapten Arm Bangun Budi Adi melalui Peltu Iswoyo menuturkan," Bahwa dalam anjangsana bersama tokoh Agama ini dilakukan untuk mempererat tali silaturahmi.
Tidak hanya itu, kegiatan anjangsana dan komsos yang dilaksanakan para anggota, babinsa dimasa lebaran ini sebagai ajang silaturahmi dan saling tukar informasi guna tercipta kerjasama yang baik dan peduli terhadap situasi dan kondisi lingkungan.
“Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan situasi wilayah binaan sekaligus untuk mempererat hubungan silaturahmi dengan masyarakat terlebih masih dalam suasana Idul Fitri," tambah Iswoyo.
Lebih lanjut Peltu Iswoyo juga menambahkan, dikesempatan itu pula, para babinsa Koramil 0809/21 Puncu juga mengingatkan kepada warga binaan agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan desa terlebih untuk bersama - sama menjaga keamanan rumah - rumah warga yang saat ini ditinggal mudik oleh pemiliknya.
“Oleh karena itu, di momen Idul Fitri saat ini, dengan anjangsana ke rumah tokoh agama dan Tokoh Masyarakat , selain untuk silaturahmi juga untuk saling maaf - memaafkan karena sebagai manusia biasa tidak luput dari salah dan khilaf.” ungkap Peltu Iswoyo. (Sintia/Hariono)
Posting Komentar