Puncak Libur Lebaran Jatim Park Group Di Serbu Wisatawan
KOTA BATU,LINTASDAERAHNEWS.COM - Tempat-tempat wisata di Kota Batu mulai di padati pengunjung dari berbagai daerah ,tampak terlihat membludaknya jumlah volume kendaraan yang masuk dan keluar meningkat pada H+3 libur lebaran 2023.
Seperti tempat wisata Jatim Park group mengalami kenaikan di H+2 dan H+3 sudah mencapai 3000 sampai 4000 pengunjung per hari pada libur lebaran tahun ini.
Manager Marketing Jatim Park Group,Titik S Ariyanto menjelaskan bahwa jumlah wisatawan mengalami lonjakan pada H+2 dan H+3 dibandingkan hari libur biasa pada Senin (24/04/2023).
"Wisatawan di dominasi dari luar kota untuk pengunjung yang masuk Jatim Park Group sejak kemarin H+1 mencapai 20 ribu pengunjung dan hari ini pada puncak H+3 bisa mencapai 30 ribu pengunjung di semua destinasi jatim park group",terang Titik.
Menurut Titik jumlah wisatawan liburan keluarga mendominasi dibanding libur sekolah dan tertinggi pengunjung yang menjadi favorit yaitu Jatim park 2 ,Jatim park 3 dan Jatim park 1.
"Seharusnya pada tahun ini menjadi lebih ramai dibanding tahun lalu,tetapi kita juga tau di Jawa Tengah juga banyak sekali destinasi wisata yang baru yang menjadi alternatif wisatawan untuk tidak datang ke Jawa Timur",Kata Titik.
Sementara itu, kepadatan arus lintas yang berada di Kota Batu akan mengunakan jalur satu arah yang diterapkan oleh Satlantas Polres Batu untuk mengurai dan mengantisipasi kemacetan akibat membludaknya pengunjung yang berlibur ke Kota Batu.(M.sol)
Posting Komentar