TNI
Peduli Kesehatan Warga, Koramil 0823/09 Jangkar Dampingi Petugas Pengobatan Gratis
SITUBONDO, Lintasdaerahnews. com ~ ||Komandan Koramil 0823/09 Jangkar yang diwakili Batuud Pelda Anton menghadiri kegiatan Peduli Kasih untuk masyarakat berupa pengobatan gratis, yang diselenggarakan Puskesmas Jangkar yang bertempat di kantor Desa Jangkar kecamatan Jangkar Kabupaten Situbondo. Kamis 11/05/2023
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Wiramukti SStp,M.Si. Sekcam Suntadi,S.Sos, Danramil Jangkar di wakili Pelda Anton, Kasium Polsek Aiptu Sarjono, Anggota Puskesmas Jangkar Rudi Agus,kep beserta 8 orang serta masyarakat Desa Jangkar 30 orang
Saat di lokasi Pelda Anton mengatakan, bahwa dengan adanya penyuluhan dan pengobatan gratis kepada warga diharapkan dapat membantu masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan yang baik.
“Dengan adanya pengobatan gratis seperti ini warga dapat memeriksakan kesehatannya, semoga kedepannya bisa rutin dilaksanakan kembali,” terangnya
Kegiatan pengobatan gratis tersebut meliputi cek gula darah, tensi, konsultasi kesehatan, serta penyuluhan kesehatan. Terlihat warga mengikuti pemeriksaan dengan antusias.
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar