TNI
Babinsa Gerak Cepat Atensi Tanah Longsor dan Pohon Tumbang dengan Cara Evakuasi bersama Warga
BANGLI, Lintasdaerahnews . com ~ ||Sertu I Nengah Artawan, Babinsa 01/Bangli Kodim 1626/Bangli melaksanakan pengecekan tanah longsor yang disertai Pohon mengkudu tumbang mengakibatkan Jalan melati menuju Wilayah Lingkungan Gunaksa, Kelurahan Cempaga tertimbun longsor disebabkan tebing yang berada di pinggir jalan tergerus air akibat itensitas curah hujan yang sangat deras yang melanda Wilayah Kab. Bangli.
Dengan hal tersebut Babinsa Kel. Cempaga Koramil 01/Bangli Kodim 1626/Bangli Sertu I Nengah Artawan bersama Polres Bangli dan Masyarakat melakukan evakuasi tanah longsor dan pohon mengkudu yang tumbang dengan mengunakan alat seadanya agar dapat membuka kembali jalur yang tertutup oleh tanah longsor dan pohon tumbang di Jalan melati menuju Lingkungan Gunaksa, Cempaga Kecamatan Bangli Kabupaten Bangli. Jumat (7/7/23).
Sertu I Nengah Artawan mengatakan bahwa itensitas curah hujan yang sangat deras terjadi di Kabupaten Bangli mengakibatkan tanah longsor disertai pohon tumbang sehingga menutup ruas jalan melati cempaga menuju bangli tertutup dan atas kejadian tersebut tidak ada korban jiwa.
"Kondisi ini jelas berbahaya mengingat lokasinya adalah jalan raya, sehingga kita sudah laksanakan tindakan evakuasi dengan memindahkan material longsor dan memotong pohon yang melintang menutupi jalan selanjutnya disingkirkan ke tempat aman, “ungkapnya.
Sementara itu Dandim 1626/Bangli, Letkol Arh Sutrisno, S.Sos mengatakan dengan kondisi cuaca yang lagi kurang bagus ini dirinya telah menginstruksikan kepada seluruh jajarannya untuk terus aktif memonitoring wilayahnya masing-masing terkait kemungkinan ancaman bencana yang diakibatkan oleh hujan dan angin yang terjadi akhir-akhir ini.
"Hal ini sebagai antisipasi sekaligus kecepatan dalam penanganan ketika hal yang tidak diinginkan terjadi di wilayahnya,Anggota Kami Siap Siaga Bencana ”terangnya.
Babinsa harus memahami wilayahnya masing-masing, termasuk titik-titik yang memiliki potensi ancaman bencana saat cuaca ekstrim seperti sekarang ini serta terus memberikan himbauan kepada masyarakat untuk lebih hati-hati dalam melaksanakan aktifitasnya, “tegasnya.
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar