TNI
Babinsa Koramil 1626-03/Tembuku Hadiri Penerimaan Mahasiswa UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar
BANGLI, Lintasdaerahnews. com ~ ||Sebagai bentuk dukungan terhadap generasi penerus Bangsa Babinsa Koramil 1626-03/Tembuku Kodim 1626/Bangli Pelda Kadek Widiarta menghadiri acara dalam kegiatan penerimaan Mahasiswa UHN I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar yang akan melaksanakan KKN Periode Tahun 2023.
Dengan jumlah Mahasiswa 15 orang, kuliah Kerja Nyata ini dilaksanakan yaitu tentang Metode Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, di Desa Bambang, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli, Rabu (05/07/2023)
Babinsa Pelda Kadek Widiarta menghimbau agar adik-adik Mahasiswa selalu kordinasi dengan perangkat Desa, dan memberi edukasi kepada warga Desa Bambang dan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan
Selama melaksanakan KKN agar Mahasiswa selalu perhatikan Faktor Keamanan dalam menjalankan tugasnya dan menjaga kesehatan perorangan.
Tak lupa juga mengharapkan kepada semuanya yang hadir untuk bekerja sama dalam menjaga dan menciptakan situasi yang Nyaman dan kondusif agar dalam pelaksanaan kuliah kerja nyata bisa terlaksana dengan baik sesuai dengan harapan kita semua.
Ditempat terpisah Dandim 1626/Bangli Letkol Arh Sutrisno, S.Sos Menyampaikan
Agar para Mahasiswa selama melaksanakan KKN, agar bisa mengaplikasikan ilmu yang didapat dibangku perkuliahan pada kehidupan masyarakat yang nyata.
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar