Kolaborasi Babinsa Bhabinkamtibmas Desa Gedangsewu, Dampingi Kirab Budaya Grebeg Suro
Bersih Dusun di sumber Wungu yang menjadi tempat terakhir pelaksanaan kirab budaya/Istimewa. |
KEDIRI,LINTASDAERAHNEWS.COM - Sinergitas TNI-Polri untuk menjaga keamanan, ketertiban serta keharmonisan di suatu wilayah Desa binaan dapat terjalin.
Hal itu terbukti dengan adanya pendampingan TNI-Polri di setiap kegiatan yang berlangsung di wilayah.
Seperti halnya Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Gedangsewu Kecamatan Pare Kabupaten Kediri yang melakukan pendampingan kirab budaya dalam kegiatan gerebek suro bersih Dusun, Jum'at (04/08/2023).
Dimulai pukul 07:30 WIB, ujung tombak daripada keamanan di tingkat Desa berkumpul untuk melakukan penertiban di jalan raya dengan tujuan memberikan keamanan bagi peserta kirab.
Dikonfirmasi ditengah-tengah terselenggaranya kegiatan kirab budaya, Bintara berpangkat balok V bertumpuk empat (Serma Yasin) Koramil 0809/11 Pare Kodim 0809/ Kediri menjelaskan bahwa kirab bisa juga di sebut dengan pawai.
"Festival budaya atau karnaval adalah istilah umum yang merujuk kepada perarakan, berjalan bersama-sama atau beriring-iringan secara teratur dan berurutan dari depan sampai ke belakang dalam suatu rangkaian acara," ujar Serma Yasin.
Hal ini ditujukan kepada para leluhur yang telah tiada yang juga memiliki jejak rekam istimewa di sebuah wilayah tersebut.
"Selain itu, Kirab Budaya ini juga untuk mempererat tali silaturahmi antar warga, membangun kebersamaan saling peduli dan menguatkan nilai-nilai sosial budaya yang diwariskan oleh para pendahulu," terangnya.
Dari pantauan awak media di lokasi kirab budaya, tidak ditemukannya sedikitpun masalah yang terjadi selama pelaksanaan.
"Keberhasilan ini tak lepas dari kerjasama dan koordinasi yang baik antara aparat keamanan, pejabat desa, dan masyarakat setempat. Kami berharap kegiatan ini dapat terus mempererat hubungan sosial dan budaya masyarakat Desa Gedangsewu," pungkas Serma Yasin. (Nasrul)
Posting Komentar