Kapolsek Winongan Ngobrol Santai Sambil Ngopi Bareng Jurnalis dan Sekdes Sumberejo
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Kapolsek Winongan, AKP Rudi Santosa, SH,MH, ditemui sedang santai ngobrol sambil menikmati secangkir kopi dengan seorang jurnalis salah satu media online Kang Karim panggilan akrabnya dan Sekdes (Sekretaris Desa) Sumberejo, Abdul Mu'in, di warung kopi milik Ayik depan KUD Brama Desa Bandaran, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan, Jum'at (29/9/23).
Pertemuan ini merupakan inisiatif Kapolsek untuk mempererat hubungan antara kepolisian, media, dan pemerintahan desa.
Dalam suasana yang penuh keakraban, Kapolsek berbicara tentang pentingnya kolaborasi antara polisi, media, dan pemerintah desa dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Winongan. Ia menggarisbawahi peran media sebagai penghubung yang penting antara polisi dan masyarakat, serta berterima kasih kepada bapak Abdul Mu'in atas dukungannya dalam kegiatan-kegiatan bersama yang telah dilakukan.
Sementara itu, jurnalis yang ikut nimbrung, Kang Karim, menyampaikan apresiasinya terhadap transparansi Kapolsek dalam memberikan informasi terkait kegiatan kepolisian di Winongan. Ia juga menekankan pentingnya pemberitaan yang obyektif dan bertanggung jawab demi menjaga kepercayaan masyarakat terhadap media.
Abdul Mu'in, Sekdes Sumberejo, menyoroti peran pemerintah desa dalam mendukung upaya kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka. Ia menjanjikan dukungan penuh dari pemerintah desa untuk berbagai kegiatan yang dapat meningkatkan kualitas hidup warga.
Pertemuan ini diakhiri dengan komitmen bersama untuk menjalin kerjasama yang lebih erat antara kepolisian, media, dan pemerintah desa dalam menjaga keamanan dan kesejahteraan masyarakat Winongan. Semoga kerjasama ini akan terus berlanjut dan memberikan manfaat positif bagi semua pihak.
( Krm )
Posting Komentar