Kades Baledono Sambut Kehadiran Pj. Bupati Dalam Rangka Selametan Desa Sekaligus Kunjungi Kebun Strawberry
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Kepala Desa Baledono, Prapto, menyambut hangat kedatangan Pj Bupati Andriyanto dalam rangka selametan desa yang diselenggarakan dengan penuh keceriaan. Acara ini juga menjadi kesempatan bagi Pj Bupati untuk mengunjungi kebun strawberry di desa tersebut.
Kehadiran Pj Bupati disambut oleh Camat Tosari Hendi Candra Wijaya, Kades Baledono Prapto beserta Istri Eni Wahyuningsih, S.Pd, Perangkat Desa serta masyarakat Desa Baledono. Dalam pesannya, Kades Baledono Prapto menyampaikan rasa terima kasih dan kebahagiaannya atas kunjungan Pj Bupati ke Desa Baledono.
"Kami sangat bersyukur atas kedatangan Bapak Andriyanto Pj. Bupati yang telah berkenan menghadiri acara selametan desa ini. Semoga kunjungan ini membawa berkah bagi kemajuan desa kami," ujar Kades. Senin (16/10/23).
Selametan desa ini dihadiri oleh warga desa dan para tokoh masyarakat setempat. Kehadiran Pj. Bupati Andriyanto disambut dengan kesenian khas masyarakat Tengger Brang Kulon dan juga beberapa sajian budaya kearifan lokal.
Masyarakat Desa Baledono juga menampilkan hasil-hasil pertanian dan kerajinan khas desa mereka, termasuk kebun strawberry yang begitu terkenal.
Setelah merayakan selametan desa, Pj Bupati bersama Kades dan rombongan mengunjungi kebun strawberry yang tidak jauh dari lokasi Balai Desa Baledono. Mereka berkesempatan untuk melihat langsung proses panen buah strawberry yang menjadi salah satu komoditas unggulan desa ini. Pj Bupati Andriyanto mengungkapkan kagumnya terhadap potensi pertanian desa ini dan berkomitmen untuk mendukung pengembangan lebih lanjut.
Acara berlangsung penuh kehangatan dan kebersamaan, memperkuat tali persaudaraan antara masyarakat Desa Baledono dan pemerintah daerah. Selametan desa dan kunjungan ke kebun strawberry ini diharapkan dapat menjadi langkah awal untuk memajukan ekonomi dan pariwisata di wilayah ini.
( Krm )
Posting Komentar