TNI
Kodim 1626/Bangli Gelar Karya Bakti Rabat Beton Jalan Usaha Tani di Desa Sekardadi
BANGLI, Lintasdaerahnews. com ~ ||Dalam upaya mendukung pertanian dan meningkatkan infrastruktur pedesaan, Kodim 1626/Bangli melaksanakan karya bakti rabat beton jalan usaha tani di Desa Sekardadi, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen TNI dalam mendukung perekonomian masyarakat pedesaan. (selasa, 3-10-2023).
Karya Bakti rabat beton jalan sepanjang 1.000 m, lebar 2,25 m dan tebal 12 cm yang menghubungkan lahan pertanian masyarakat dengan jalan raya tersebut melibatkan anggota TNI Kodim 1626/Bangli dan warga masyarakat setempat. Rabat beton jalan usaha tani ini bertujuan untuk memudahkan akses transportasi warga dalam mengangkut hasil pertanian maupun perkebunan mereka. Selain itu, dengan dibangunan infrastuktur jalan juga diharapkan dapat meningkatkan produktivitas pertanian dan kesejahteraan masyarakat desa Sekardadi.
Komandan Kodim 1626/Bangli, Letkol Kav I Ketut Artha Negara, S.H., M.I.P, menyatakan bahwa kegiatan karya bakti ini merupakan wujud nyata dari sinergi antara TNI dan masyarakat dalam membangun desa. "Kami berharap kegiatan ini akan memberikan manfaat yang besar bagi petani dan masyarakat Desa Sekardadi serta meningkatkan kualitas infrastruktur di wilayah ini," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Desa Sekardadi, I Wayan Suardana Yasa, S.Pd mengucapkan terima kasih atas dukungan Kodim 1626/Bangli dalam pembangunan jalan usaha tani tersebut. "Kami sangat mengapresiasi kepedulian TNI terhadap kemajuan desa kami. Semoga kerjasama yang baik antara TNI dan masyarakat kami dapat terus berlanjut," katanya.
Kegiatan karya bakti ini merupakan salah satu bentuk pembinaan teritorial yang dilakukan oleh Kodim 1626/Bangli dalam rangka meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat. Kodim 1626/Bangli akan terus berkomitmen untuk mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di wilayah binaannya.
(Red)
Via
TNI
Posting Komentar