Dandim 0809/Kediri Pimpin Upacara Pemakaman Prajurit Secara Militer
KEDIRI,LINTASDAERAHNEWS.COM - Suasana haru mewarnai prosesi pemakaman jenazah Almarhum Koptu Sumanto ,anggota Kodim 0809/Kediri jabatan Tuud yang meninggal dunia karena sakit.
Jenazah Almarhum diberangkatkan dari rumah duka yang beralamat Dusun Puh Jajar Desa Puhjajar Kecamatan Papar Kabupaten Kediri. Sedangkan untuk prosesi upacara pemakaman secara Militer bertempat di pemakaman TPU Desa Mojokerep Kecamatan Plemahan Kabupaten Kediri pada Rabu (15/11/2023) kemarin.
Pada kesempatan tersebut, Dandim 0809/Kediri Letkol Inf. Aris Setiawan mengungkapkan rasa belasungkawa atas kepergian Almarhum. Selama bertugas Almarhum adalah seorang prajurit yang baik, loyal serta mempunyai dedikasi tinggi dan bertanggung jawab terhadap tugas yang diembannya.
“Kami beserta keluarga besar Kodim 0809/Kediri turut berduka cita yang sedalam - dalamnya atas kepergian Almarhum yang kita cintai ini,” ungkapnya.
Bagi keluarga yang ditinggal, Dandim menyampaikan agar dapat menerima musibah ini dengan penuh keikhlasan dan selalu memanjatkan do’a dengan tulus dan ikhlas, sehingga Almarhum lebih tenang di alam kuburnya.
“Semua ini sudah kehendak Tuhan Yang Maha Kuasa, kita sebagai manusia wajib menerima dengan penuh keikhlasan.
Maka dari itu marilah kita semua senantiasa mendo'akan semoga arwah Almarhum diterima di sisi Allah SWT dan diampuni segala kesalahannya,” pungkas Dandim.(Hariono)
Posting Komentar