TNI
Danramil 0819/04 Kejayan Beri Apresiasi Kripik Gayam Milik Kang Karim
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Dalam sebuah pengakuan yang menyenangkan, Danramil 0819/04 Kejayan, Kapten Arm Yusim, memberikan apresiasi atas kelezatan kripik gayam yang diproduksi oleh Kang Karim.
Menurut Kapten Arm Yusim, kripik gayam buatan Kang Karim tidak hanya renyah, tetapi juga memiliki cita rasa yang gurih dan menggugah selera. Pengakuan ini datang setelah Danramil 04/Kejayan mencoba langsung produk tersebut dalam pertemuan santai di Makoramil setempat.
"Kripik gayam milik Kang Karim ini benar-benar luar biasa. Rasanya yang renyah dan gurih memberikan pengalaman kuliner yang berbeda dan saya belum pernah menikmati camilan kripik gayam se renyah ini, disamping itu ini merupakan salah satu terobosan bagi UMKM Pasuruan agar terus berkembang pesat dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar," ujar Kapten Yusim dengan antusias. Rabu (22/11/23).
Kang Karim, pemilik usaha kripik gayam, mengungkapkan kegembiraannya atas apresiasi dari Danramil 04 Kejayan. "Saya sangat bersyukur mendapat dukungan dari beberapa jajaran Kodim Pasuruan dan masyarakat. Ini menjadi dorongan besar untuk terus meningkatkan kualitas produk dan dalam memajukan di bidang UMKM diwilayah Pasuruan," ucap Kang Karim.
Kripik gayam buatan Kang Karim telah menjadi favorit di kalangan warga setempat, dan pengakuan dari beberapa jajaran Kodim Pasuruan semakin meneguhkan posisinya sebagai produk kuliner unggulan di Pasuruan.
( Krm )
Via
TNI
Posting Komentar