Jelang Pemilu, TNI-Polri dan ASN di Kecamatan Mojo Gelar Sosialisasi Partisipatif Pemilu 2024
KEDIRI,LINTASDAERAHNEWS.COM - Dalam rangka menjaga netralitas pada Pemilu serentak 2024, Danramil 0809/06 Mojo Kodim Kediri Kapten Chb Aif Waluyo bersama Muspika dan ASN menggelar Sosialisasi Partisipatif Pemilu bertempat di Gedung Pertemuan Desa Petok Kecamatan Mojo Kabupaten Kediri. Jumat (24/11/2023).
Danramil mengatakan,"TNI Polri dan ASN diharapkan saling mengingatkan.
Dalam kesempatan tersebut, Danramil juga menegaskan bahwa TNI dan Polri berperan sebagai pihak netral dalam proses pemilu.
Menurutnya, tugas utama mereka adalah menjaga ketertiban dan kelancaran pelaksanaan pesta demokrasi pemilu tahun 2024 yang akan datang, demi terciptanya pemilu yang aman dan nyaman.
"Kita tidak boleh terpecah belah karena perbedaan pilihan politik. Meskipun kita memiliki pilihan yang beragam, kita harus menjaga persatuan dan tidak terpengaruh oleh berita palsu atau upaya untuk memecah belah kita," tegas Danramil.
Lebih lanjut Danramil juga menambahkan bahwa acara sosialisasi ini diselenggarakan oleh Panwas Kecamatan Mojo bersama Muspika dengan tujuan memberikan pemahaman kepada pemilih pemula tentang pentingnya pengawasan pemilu, dengan harapan dapat mengawal suksesnya pemilihan umum tahun 2024.
"Pengawasan pemilu bertujuan untuk memastikan bahwa pemilu berjalan dengan prinsip langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, adil, dan berkualitas sesuai dengan peraturan perundang - undangan yang berlaku," ungkap Danramil.(Hariono)
Posting Komentar