Motivasi Petani, Pemdes Pandanrejo Salurkan Bantuan Pupuk NPK Phonska 5 Ton kepada Petani
PASURUAN, Lintasdaerahnews. com ~ ||Pemerintah Desa Pandanrejo Kecamatan Rejoso Kabupaten Pasuruan melalui Kepala Desa Eko Sugiarto, SH, melakukan aksi nyata dalam mendukung sektor pertanian di wilayah tersebut. Kamis, (7/12/23) Pemdes Pandanrejo sukses menyalurkan bantuan berupa pupuk NPK Phonska sebanyak 5 ton dan pupuk hayati cair NatureGen kepada para petani setempat.
Pemberian bantuan ini merupakan langkah strategis dalam meningkatkan produktivitas pertanian di Desa Pandanrejo. Eko Sugiarto menyampaikan, "Kami berkomitmen untuk terus mendukung para petani agar mereka dapat menghasilkan panen yang optimal. Pupuk NPK Phonska yang disalurkan ini diharapkan dapat membantu meningkatkan kesuburan tanah dan hasil pertanian."ucap Kades Pandanrejo.
Para petani yang menerima bantuan ini menyampaikan rasa terima kasih mereka kepada Pemerintah Desa Pandanrejo. Bunari, salah seorang penerima bantuan, mengungkapkan, "Kami sangat bersyukur atas bantuan pupuk ini. Semoga dengan adanya dukungan ini, hasil panen kami bisa lebih baik dan ekonomi keluarga kami meningkat."ungkap Bunari.
Pemdes Pandanrejo juga berencana untuk terus melakukan langkah-langkah nyata dalam mendukung sektor pertanian, termasuk pelatihan teknis bagi petani dan penyediaan bantuan lainnya.
Semoga bantuan ini dapat menjadi dorongan positif bagi para petani dalam mencapai hasil pertanian yang berkualitas. Desa Pandanrejo terus berupaya menjadi contoh dalam pembangunan dan pemberdayaan masyarakat di bidang pertanian.
( Krm )
Posting Komentar